Berita

Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka/Net

Politik

Gibran Puji Kinerja Anies, Pengamat: Mungkin Mau Maju Pilkada DKI 2024

SENIN, 13 SEPTEMBER 2021 | 08:47 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Pujian Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka terhadap kinerja penanganan Covid-19 di bawah kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur Ahmad Riza Patria memunculkan spekulasi politik dari berbagai kalangan.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin menilai pujian dari putra sulung Presiden Joko Widodo itu sarat dengan makna politik. Terutama, kaitannya dengan posisi Gibran sebagai kepala daerah dan wacana Gibran yang digadang bakal maju Pilkada DKI Jakarta 2024.

"Itu hal positif apa yang dilakukan oleh Gibran. Belajar pada yang lebih berpengalaman. Tapi, bisa saja Gibran ada keinginan melangkah untuk maju di Pilkada 2024," kata Ujang Komarudin kepada Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Senin (13/9).

Menurut pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia (UAI) ini, menjelang Pilkada DKI Jakarta 2024 segala kemungkinan masih bisa terjadi. Termasuk, potensi Gibran maju Pilkada DKI Jakarta, yang salah satu caranya "mendekati" Anies dan Riza selaku petahana.

"Iya. Semua kemungkinan bisa saja terjadi," kata Ujang Komarudin.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memuji kinerja Pemprov DKI Jakarta setiap kali rapat membahas penanganan Covid-19 di daerahnya.

"Jadi mumpung ada Pak Wagub di sini, saya curhat sedikit ya, pak. Jadi kami di Solo tiap kali kami rapat Covid-19 yang saya jadikan percontohan pasti Jakarta," kata Gibran.

Alasan Gibran menjadikan DKI Jakarta sebagai contoh adalah karena stok plasma darah yang diambil dari para penyintas Covid-19 melimpah.

Gibran juga memuji kinerja Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

"Sekali lagi ini luar biasa sekali, kerja keras dari Pak Anies, Pak Riza, untuk Jakarta, ini benar-benar jadi percontohan untuk kami yang ada di daerah," ujarnya.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Puluhan Sepeda Motor Curian Diparkir di Polsek Tambora

Kamis, 25 April 2024 | 10:05

Kereta Cepat Whoosh Angkut 200 Ribu Penumpang selama Lebaran 2024

Kamis, 25 April 2024 | 09:56

9 Kandidat Bacalon Walikota Cirebon Siap Fit and Proper Test

Kamis, 25 April 2024 | 09:55

Usai Naikkan Suku Bunga, BI Optimis Rupiah akan Kembali ke Rp15.000 di Akhir Tahun

Kamis, 25 April 2024 | 09:51

Parpol Menuduh Pemilu Curang Haram Gabung Koalisi Pemerintah

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

Demokrat Welcome PKB Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Kamis, 25 April 2024 | 09:49

KPK akan Kembali Tangkap Bupati Mimika Eltinus Omaleng

Kamis, 25 April 2024 | 09:38

Pemerintah Kasih Gratis Konversi Motor Listrik, Begini Caranya

Kamis, 25 April 2024 | 09:37

Pembatasan Kendaraan Pribadi Belum Tentu Atasi Macet Jakarta

Kamis, 25 April 2024 | 09:28

Berantas Judi Online Harus Serius

Kamis, 25 April 2024 | 09:22

Selengkapnya