Berita

Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI), Leon Alvinda Putra/Net

Politik

Ketua BEM UI Ajak Kampanyekan Pesan Warga Blitar yang Digelandang karena Bentangkan Poster ke Jokowi

KAMIS, 09 SEPTEMBER 2021 | 01:32 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Hanya karena sebuah poster bertuliskan "Pak Jokowi bantu peternak beli jagung dengan harga yang wajar" yang dibentangkan saat Presiden Joko Widodo kunjungan kerja di Blitar, seorang warga setempat mendapat perlakuan represif.

Momen yang terjadi pada Selasa (7/9) tersebut dilakukan seorang warga pria saat Jokowi hendak berkunjung ke Makam Bung Karno (MBK). Pria bermasker batik itu membentangkan poster di pinggir jalan saat mobil RI 1 melaju dari Pusat Informasi Pariwisata dan Perdagangan (PIPP) Kota Blitar.

Tak lama setelah itu, pria berbaju hitam yang membentangkan poster itu digelandang Kabag Ops Polresta Blitar, Kompol Hari Sutrisno. Seorang polisi lainnya meremas poster bertuliskan "Pak Jokowi bantu peternak beli jagung dengan harga wajar".

Kejadian ini mendapat respon banyak pihak, tak terkecuali dari Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI), Leon Alvinda Putra.

Melalui akun Twitternya, Leon mengkampanyekan suatu gerakan menggaungkan pesan poster warga Blitar yang ditangkap tersebut.

"Mari ramai-ramai lawan represifitas dengan bantu sebarkan pesan warga Blitar yang ditangkap ketika menyampaikan pendapat," ujar Leon dalam akun Twitternya pada Rabu malam (8/9) sembari menuliskan pesan poster warga Blitar tersebut dengan huruf kapital.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pilkada 2024 jadi Ujian dalam Menjaga Demokrasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:52

Saling Mengisi, PKB-Golkar Potensi Berkoalisi di Pilkada Jakarta dan Banten

Sabtu, 04 Mei 2024 | 23:26

Ilmuwan China Di Balik Covid-19 Diusir dari Laboratoriumnya

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:54

Jepang Sampaikan Kekecewaan Setelah Joe Biden Sebut Negara Asia Xenophobia

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:43

Lelang Sapi, Muzani: Seluruh Dananya Disumbangkan ke Palestina

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:35

PDIP Belum Bersikap, Bikin Parpol Pendukung Prabowo-Gibran Gusar?

Sabtu, 04 Mei 2024 | 22:16

Demonstran Pro Palestina Capai Kesepakatan dengan Pihak Kampus Usai Ribuan Mahasiswa Ditangkap

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:36

PDIP Berpotensi Koalisi dengan PSI Majukan Ahok-Kaesang di Pilgub Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 21:20

Prabowo Akan Bentuk Badan Baru Tangani Makan Siang Gratis

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:50

Ribuan Ikan Mati Gara-gara Gelombang Panas Vietnam

Sabtu, 04 Mei 2024 | 20:29

Selengkapnya