Berita

Seorang prajurit yang sedang tidak bertugas dengan kemeja yang menutupi wajahnya sebagai topeng melepaskan tembakan ke arah desa Urif dari pemukiman Yitzhar pada 14 Mei 2021/Net

Dunia

Militer Israel Selidiki Kematian Warga Palestina yang Ditembak Tentaranya

KAMIS, 02 SEPTEMBER 2021 | 15:34 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kasus kematian seorang warga Palestina yang ditembak mati oleh militer Israel saat pulang bekerja masuk ke tahap penyelidikan dan akan segera diserahkan ke pihak kepolisian Israel.

Sebelumnya dalam sebuah pernyataan, militer mengatakan pasukan yang beroperasi pada Rabu (1/9) di dekat jalan raya tempat kendaraan Israel diserang bom api awal pekan ini, telah menembaki seorang tersangka, yang melarikan diri dari daerah itu.

"Sekitar 90 menit kemudian, seorang warga sipil dengan luka tembak tiba di sebuah pos pemeriksaan militer Israel dalam kondisi kritis dan dirawat oleh petugas medis, tetapi meninggal," kata pernyataan itu, seperti dikutip dari Reuters, Kamis (2/9).


Warga Palestina kemudian mengidentifikasi almarhum sebagai pria berusia 39 tahun yang tinggal di dekat lokasi penembakan. Mereka mengatakan pria tersebut sedang dalam perjalanan pulang kerja dari Israel ketika dia ditembak.

"Insiden itu sedang ditinjau, dan secara bersamaan sedang diselidiki oleh Divisi Reserse Kriminal Polisi Militer," kata militer.

"Temuan akan ditransfer ke Korps Advokat Jenderal Militer untuk diperiksa," tambahnya.

Tepi Barat, Gaza dan Yerusalem Timur, daerah di mana Palestina berharap untuk menciptakan negara merdeka, direbut oleh Israel dalam Perang Timur Tengah 1967. 

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya