Berita

Hyunmoo-2, rudal balistik buatan Korsel dengan jangkauan 800 kilometer/Foto: Yonhap

Dunia

Korea Selatan Siap Kembangkan Rudal dengan Kemampuan Penghancur yang Lebih Canggih

KAMIS, 02 SEPTEMBER 2021 | 12:41 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Menyusul pencabutan pembatasan pedoman rudal AS, Korea Selatan berencana mengembangkan rudal baru dengan kekuatan penghancur yang akan ditingkatkan secara signifikan.

Hal itu tertuang dalam sebuah pernyataan yang disampaikan Kementerian Pertahanan Korsel pada Kamis (2/9) waktu setempat.

Mengungkap cetak biru pertahanannya untuk 2022-2026, kementerian juga mengatakan militer akan mengerahkan pencegat baru terhadap ancaman artileri jarak jauh dan meningkatkan sistem Patriot dalam upaya untuk meningkatkan kemampuan pertahanan misilnya.


“Kami akan mengembangkan rudal yang lebih kuat, jarak jauh dan lebih tepat untuk melakukan pencegahan dan mencapai keamanan dan perdamaian di Semenanjung Korea,” kata kementerian dalam rilisnya, seperti dikutip dari Yonhap.

Mei lalu, Seoul dan Washington sepakat untuk mencabut pembatasan 'pedoman rudal' yang telah melarang Korea Selatan mengembangkan atau memiliki rudal balistik dengan jangkauan maksimum lebih dari 800 kilometer.

“Menyusul penghentian pedoman, kami akan melakukan pencegahan terhadap potensi ancaman dan meningkatkan kemampuan serangan terhadap target utama,” kata kementerian.

Kementerian mengatakan rudal baru akan mampu menghancurkan terowongan dan bangunan musuh dengan akurasi yang cukup tepat untuk mencapai ukuran pintu masuk sebuah bangunan, katanya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya