Berita

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) saat meninjau vaksinasi yang digelar PAN di SMA Kebangsaan Kalianda, Lampung/Net

Politik

Zulhas Keliling Lampung Pantau Vaksinasi Gratis PAN

KAMIS, 26 AGUSTUS 2021 | 18:35 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Safari keliling Lampung dilakukan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) dalam rangka ikut serta memggerakkan program vaksinasi yang dicanangkan pemerintah pada Kamis (26/8).

Kalianda, Lampung Selatan menjadi titik pertama yang dikunjungi Zulkifli Hasan. Tepatnya di SMA Kebangsaan Kalianda, di mana ratusan siswa dan masyarakat umum antusias mengikuti program vaksin yang digagas DPD PAN Lampung Selatan.

Kepada warga yang divaksin, Zulhas berpesan agar mengajak masyarakat lain ikut vaksin. Dia berharap semua masyarakat mau untuk divaksin karena ini merupakan kunci penanganan Covid-19.

“Insya Allah pandemi ini bisa kita atasi dan kita keluar dari krisis,” pesannya.

Setelah itu, Zulhas singgah di Kota Bandarlampung, di mana DPD PAN Kota Bandarlampung menggelar vaksinasi gratis di 6 puskesmas. Sebanyak 200 orang ikut serta dalam acara ini dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat.

Wakil Ketua MPR RI ini mengurai bahwa PAN memang sedang giat menyelenggarakan vaksinasi gratis di seluruh Indonesia. Tujuannya, dalam rangka membantu pemerintah mensukseskan program vaksinasi untuk mengatasi pandemi.

Zulhas percaya bahwa kunci menangani pandemi ada tiga, yaitu PPKM yang sukses, vaksin merata, dan bantuan langsung untuk masyarakat.

“Jika kita mengerjakan tiga hal itu secara konsisten, Insya Allah kita segera keluar dari krisis akibat pandemi ini. Kami membantu pemerintah,” tutupnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya