Berita

Pemberian Penghargaan Kepada Pejuang Kemanusiaan Penanganan Covid-19 di Graha BNPB, Aula Sutopo Purwo Nugroho, Selasa (17/8)/Ist

Kesehatan

Satgas Covid-19 Beri Penghargaan untuk Pejuang Kemanusiaan Penanganan Corona

RABU, 18 AGUSTUS 2021 | 08:13 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Satuan Tugas Penanganan Covid-19 memberikan penghargaan kepada para pejuang kemanusiaan penanganan virus corona, mulai dari para tenaga kesehatan seperti dokter, perawat, termasuk petugas radiologi, apoteker dan ahli teknologi laboratorium medis (ATLM).

Tak ketinggalan, penghargaan yang diberikan Kepala Satgas Penanganan Covid-19, Letjen Ganip Warsito itu juga diberikan kepada personel TNI-Polri serta seluruh relawan yang selama ini sudah berjibaku dalam upaya penanggulangan Covid-19.

Pemberian penghargaan dilaksanakan di Graha BNPB, Aula Sutopo Purwo Nugroho, Selasa (17/8).


Penerima penghargaan diwakili oleh tenaga kesehatan, yakni dr Fathiyah Isbaniah SpP, dr Mariya Mubarika (dokter), Ilona Veronika Munte dan Suwandi (perawat), Firdha Adila Syuhada dan Rizky Kahar (radiologi), Agung Prasetyo dan Mujitahid Muhadli (ATLM), serta Sevty Sera & Gina Arifah (apoteker).

Dalam sambutannya Ganip menyampaikan bahwa bertepatan dengan peringatan HUT ke 76 RI, semangat persatuan dan perjuangan menghadapi penjajah yang dulu dimiliki oleh para pejuang kemerdekaan harus kembali kita gelorakan dalam upaya untuk segera keluar dari pandemi Covid-19.

"Dulu para pejuang kemerdekaan bersatu menghadapi serangan penjajah secara nyata, secara fisik. Saat ini, semangat perjuangan dan persatuan yang sama juga harus kita gelorakan menghadapi musuh yang tidak terlihat secara fisik, tetapi nyata dampaknya bagi jiwa rakyat dan ekonomi bangsa secara keseluruhan, yaitu Covid-19," kata Ganip.

Kepada para pejuang kemanusiaan dalam penanganan Covid-19, Ganip menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas daya dan upaya yang diberikan.

"Penghargaan ini mungkin nilainya tidak seberapa, tetapi ini adalah simbol dari upaya kita bersama dalam mengatasi pandemi Covid-19," ujar Ganip.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) ini juga menyampaikan empati yang mendalam diiringi dengan penghargaan tertinggi dan doa yang terbaik agar para pahlawan kemanusiaan yang telah gugur diterima di sisi Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa.  

Sebagai penutup, Ganip berpesan bahwa perjuangan dalam menangani pandemi Covid-19 belum usai. Ajakan untuk selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan harus tetap dijalankan.

"Mari kita semua menjaga diri sendiri untuk bisa menjaga keluarga, menjaga saudara, menjaga masyarakat dan Bangsa Indonesia," tutup Ganip.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya