Berita

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri/Net

Politik

Serangan Kepada Firli Menunjukkan Ketakutan Koruptor yang Bekingnya Disapu Bersih

SABTU, 07 AGUSTUS 2021 | 23:00 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Makin masifnya serangan terhadap Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri dianggap sebagai reaksi nyata ketakutan para koruptor yang bekingnya disapu bersih.

Demikian antara lain disampaikan komunikolog politik Tamil Selvan melihat penggiringan opini melalui Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) pegawai KPK untuk menyerang Firli Bahuri.

Pria yang akrab disapa Kang Tamil ini mengaku heran, sebab banyak sekali pihak yang ikut campur, ketika Firli ingin membenahi institusinya tersebut.


“Saya curiga bahwa ada oknum tertentu yang merasa terganggu dengan TWK pegawai KPK tersebut. Karena mungkin selama ini ada oknum bekingnya, dan kini disapu bersih,” kata Tamil kepada Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu malam (7/8).

Disisi lain, beragam reaksi dari oknum pimpinan lembaga yang terus mendiskreditkan Firli juga bisa dimaknai bahwa virus korupsi telah berakar kuat dalam lembaga negara kita.

“Penyerangan terhadap Firli ini menunjukan sikap ketakutan oknum-oknum tertentu,” tandas Ketua Umum Forum Politik Indonesia ini.

Oleh karena itu, Tamil berharap agar Presiden Joko Widodo bisa memberikan dorongan penuh kepada KPK agar bisa terus melakukan perbaikan-perbaikan. Dengan begitu, Tamil yakin jaringan makelar korupsi di internal pemerintahan dapat dibongkar.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya