Berita

Presiden Joe Biden/Net

Dunia

Joe Biden pada Gubernur Florida dan Texas: Jika Tidak Bisa Membantu Mengalahkan Pandemi, Menyingkirlah!

RABU, 04 AGUSTUS 2021 | 11:52 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Presiden AS Joe Biden mendesak para pemimpin Republik di Florida dan Texas - penyumbang sepertiga dari semua kasus baru Covid-19 di AS - untuk mengikuti pedoman kesehatan masyarakat tentang pandemi di tengah perjuangan negara menahan penyebaran cepat varian Delta.

Pernyataan Biden nampaknya terkait pada keputusan Gubernur Florida Ron DeSantis yang telah menentang pembatasan ketat Covid-19 dengan mengeluarkan perintah pemblokiran mandat wajib masker di sekolah-sekolah negeri pada Jumat pekan lalu. Juga pernyataan Gubernur Texas Greg Abbott yang mengeluarkan perintah pada musim semi lalu, di mana ia akan mengenakan denda untuk mandat wajib masker.

“Beberapa gubernur tidak mau melakukan hal yang benar untuk mengalahkan pandemi ini, dan mereka harus mengizinkan bisnis dan universitas yang ingin melakukan hal yang benar untuk dapat melakukannya,” kata Biden, tanpa menyebut nama kedua pria itu, seperti dikutip dari Reuters, Rabu (4/8).

“Saya katakan kepada para gubernur ini, jika Anda tidak akan membantu, setidaknya menyingkirlah,” katanya.

Ditanya kemudian apakah DeSantis dan Abbott membuat panggilan yang merugikan warga mereka, Biden mengatakan: “Saya yakin hasil keputusan mereka tidak baik untuk konstituen mereka.”

Satu dari tiga kasus baru Covid-19 secara nasional terjadi di Florida dan Texas dalam sepekan terakhir, kata koordinator tanggap pandemi Gedung Putih Jeff Zients kepada wartawan, Senin (2/8).

Sementara Juru bicara Gedung Putih Jen Psaki mengatakan Gedung Putih sedang berdiskusi dengan kedua negara untuk menawarkan bantuan mengatasi masalah tersebut.

Pada hari Sabtu ada sekitar 72.000 kasus Covid-19 baru per hari di Amerika Serikat, meningkat 44 persen dari minggu sebelumnya, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya