Berita

Kapolda NTB, Irjen Mohammad Iqbal bersama alumni Akpol '91 saat tinjau vaksinasi di Ponpes NW Pancor, Selong Lotim/RMOL

Presisi

Peringati 30 Tahun Akpol 91, 3.000 Dosis Vaksin untuk Santri Se-NTB

MINGGU, 01 AGUSTUS 2021 | 21:08 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Momen peringatan 30 tahun pengabdian alumni Akpol Tahun 1991 (Batalion Bharadaksa) jatuh pada hari ini.

Alumni Akpol ’91 di Nusa Tenggara Barat (NTB) melakukan vaksinasi kepada 3.000 penghuni pesantren dan menyerahkan 3 ton sembako ke sejumlah pesantren.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolda NTB, Irjen Mohammad Iqbal bersama para alumni Akpol ’91 di NTB dan jajarannya.

Irjen Iqbal mengerahkan tiga tim untuk menjangkau pesantren-pesantren tersebut.

"Hari ini adalah puncak peringatan 30 tahun Alumni Akpol 91 mengabdi kepada negara," jelas Iqbal saat mengunjungi pelaksanaan Vaksinasi massal dan Pemberian bantuan sosial di Pondok Pesantren NW Pancor, Selong Lombok Timur, Sabtu kemarin (31/7).

Pondok pesantren yang didatangi antara lain Pondok Pesantren Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah di Pancor Lombok Timur, Pondok Pesantren Nahdlatul Wathan di Anjani Lombok Timur, Pondok Pesantren Abu Hurairah di Kota Mataram, dan Pondok Pesantren Manhalul Ma'arif Darek Lombok Tengah.

"Vaksinasi massal dan pembagian sembako seperti ini kita laksanakan sejak Senin lalu dan hari ini adalah puncaknya," jelas Iqbal.

Iqbal bersama tim utama berkunjung ke Pondok Pesantren Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah dan Pondok Pesantren Nahdlatul Wathan.

Selanjutnya Wakapolda NTB Brigjen Ruslan Aspan bersama tim kedua menyambangi Pondok Pesantren Abu Hurairah.

Tim ketiga dipimpin Irwasda Polda NTB Kombes Djoko Hari Utomo, mengunjungi Pondok Pesantren Manhalul Ma'arif Darek.

"Perayaan 30 tahun Alumni Akpol 91 mengabdi ini diisi dengan kegiatan sosial, berharap supaya mendapat keberkahan dari Allah SWT," ucap Iqbal.

Pada saat menuju lokasi vaksin dan pembagian sembako, Iqbal bersama Wakil Bupati Lombok Timur H Rumaksi menjelaskan vaksinasi massal dan pembagian sembako itu, tidak hanya dilaksanakan di NTB, saja namun juga di seluruh Indonesia.

“Bakti sosial berupa vaksinasi massal dan pembagian bansos ini dilakukan seluruh alumni Akpol ’91 di seluruh Tanah Air. Semoga kegiatan yang sepekan penuh kami lakukan ini bermanfaat bagi masyarakat yang terdampak pandemi,” tutur Iqbal.

Vaksinasi massal dan penyaluran Bansos dalam rangka 30 tahun Bharadaksa mengabdi di NTB telah berlangsung sejak Senin (26/7) kemarin.

Setiap harinya ribuan vaksin dan paket sembako disebar ke penjuru Bumi 1.000 masjid.

Sasaran kegiatan ini adalah masyarakat, tenaga kesehatan (nakes), lurah, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Puncak peringatan 30 tahun Bharadaksa mengabdi ditutup dengan kebersamaan di pondok-pondok pesantren.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya