Berita

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan/Net

Politik

Prediksi Joe Biden Pertegas Langkah Anies Baswedan Tolak Reklamasi Tepat Dan Visioner

MINGGU, 01 AGUSTUS 2021 | 09:39 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Pernyataan Presiden Amerika Serikat Joe Biden yang memproyeksikan DKI Jakarta dalam sepuluh tahun ke depan bakal tenggelam karena permukaan air laut naik ke permukaan, terus menuai reaksi beragam dari berbagai kalangan masyarakat.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) Ujang Komarudin pun memuji langkah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyetop proyek reklamasi Teluk Jakarta sejak beberapa lalu. Menurutnya, langkah itu tepat dan visioner.

Pasalnya, penyetopan reklamasi Jakarta dilakukan bahkan sebelum orang nomor satu di Amerika Serikat menyinggung proyeksi Ibukota Indonesia bakal karam.

"Menyetop proyek raksasa reklamasi itu langkah tepat, positif, dan bagus. Jika tak disetop, mungkin saja akan mempercepat naiknya air laut ke wilayah DKI Jakarta," kata Ujang Komarudin kepada Kantor Berita Politik RMOL sesaat lalu di Jakarta, Minggu (1/8).

Meski begitu, dosen Ilmu Politik Universitas Al-Azhar Indonesia ini menilai langkah antisipatif tetap harus dilakukan oleh Anies Baswedan beserta jajaran agar prediksi Jakarta bakal tenggelam dapat diminimalisir dan tidak terjadi di kemudian hari.

"Soal prediksi tenggelam atau tidaknya Jakarta kita serahkan pada ahlinya. Namun langkah-langkah strategis harus diambil pemprov agar Jakarta tak tenggelam seperti prediksi banyak kalangan," tuturnya.

Namun yang pasti, kata Ujang Komarudin, langkah menyetop proyek reklamasi di era Anies Baswedan adalah salah satu upaya untuk mengantisipasi agar DKI Jakarta tidak tenggelam.

"Menyetop reklamasi menjadi salah satu pilihan tuk mengantisipasi agar Jakarta tak kelelep dikemudian hari," pungkasnya.

Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden sebelumnya menyinggung soal kondisi permukaan air laut yang terus meningkat. Menurut dia, ke depannya akan banyak orang bermigrasi dan memperebutkan tanah yang subur. Biden mencontohkan Afrika Utara.

Lantas Biden menyinggung Indonesia. Doa mengatakan, proyeksi Jakarta akan tenggelam sekitar 10 tahun ke depan.

"Apa yang terjadi di Indonesia jika proyeksinya benar bahwa, dalam 10 tahun ke depan, mereka mungkin harus memindahkan ibu kotanya karena mereka akan berada di bawah air? Itu penting. Ini adalah pertanyaan strategis sekaligus pertanyaan lingkungan," kata Biden saat mengunjungi Kantor Direktur Intelijen Nasional. 

Populer

Gempa Megathrust Bisa Bikin Jakarta Lumpuh, Begini Penjelasan BMKG

Jumat, 22 Maret 2024 | 06:27

KPK Lelang 22 iPhone dan Samsung, Harga Mulai Rp575 Ribu

Senin, 25 Maret 2024 | 16:46

Pj Gubernur Jawa Barat Dukung KKL II Pemuda Katolik

Kamis, 21 Maret 2024 | 08:22

KPK Diminta Segera Tangkap Direktur Eksekutif LPEI

Jumat, 22 Maret 2024 | 15:59

Bawaslu Bakal Ungkap Dugaan Pengerahan Bansos Jokowi untuk Menangkan Prabowo-Gibran

Rabu, 27 Maret 2024 | 18:34

Connie Bakrie Resmi Dipolisikan

Sabtu, 23 Maret 2024 | 03:11

KPK Lelang Gedung Lampung Nahdiyin Center

Selasa, 26 Maret 2024 | 10:12

UPDATE

Jelang Piala AFF dan AFC, 36 Pemain Masuk Seleksi Tim U-16 Tahap Dua

Jumat, 29 Maret 2024 | 08:02

Gunung Semeru Kembali Erupsi, Warga DIminta Tak Beraktivitas

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:25

Kemnaker Gelar Business Meeting Pengembangan SDM Sektor Pariwisata

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:11

2.098 Warga Terjangkit DBD, Pemkot Bandung Siagakan 41 Rumah Sakit

Jumat, 29 Maret 2024 | 07:01

Sebagian Wilayah Jakarta Diprediksi Hujan Ringan

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:21

Warga Diimbau Lapor RT sebelum Mudik Lebaran

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:11

Generasi Z di Jakarta Bisa Berkontribusi Kendalikan Inflasi

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:04

Surat Dr Paristiyanti Nuwardani Diduga jadi Penyebab TPPO Farienjob Jerman

Jumat, 29 Maret 2024 | 06:00

Elektabilitas Cak Thoriq Tak Terkejar Jelang Pilkada Lumajang

Jumat, 29 Maret 2024 | 05:42

Satpol PP Diminta Jaga Perilaku saat Berinteraksi dengan Masyarakat

Jumat, 29 Maret 2024 | 05:31

Selengkapnya