Berita

Politikus PKB, Luqman Hakim, menilai doa SBY merupakan bentuk dukungan kepada Jokowi/Net

Politik

Luqman Hakim: Doa SBY Itu Wujud Dukungan ke Pak Jokowi

KAMIS, 29 JULI 2021 | 09:40 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Doa Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) agar Tuhan membimbing Pemerintah Indonesia dalam menghadapi pandemi Covid-19 mendapat respons positif dari anggota dewan di Senayan.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Luqman Hakim menilai, sikap SBY tersebut antara lain menunjukkan bahwa Indonesia adalah bangsa yang religius.

Sudah seharusnya dalam setiap denyut nadi perjalanan bangsa menyatukan dua pendekatan. Yakni bekerja keras sekaligus berdoa memohon pertolongan Tuhan Yang Maha Kuasa.

"Para kiai, ulama, dan pemuka agama sudah sejak lama berdoa, bermunajat dan bermujahadah kepada Allah, Tuhan Yang Maha Esa, agar bangsa Indonesia diberi kekuatan dan pertolongan menghadapi pandemi Covid-19," ujar Luqman Hakim kepada Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (29/7).

Bahkan, sambungnya, Presiden Joko Widodo dan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas telah memimpin dan mengajak seluruh warga berdoa dari rumahnya masing-masing dengan tagar #PrayFromHome beberapa waktu lalu.

Atas dasar itulah, politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini meyakini bahwa doa SBY yang berharap kepada Tuhan YME membimbing Pemerintah Indonesia, dapat dimaknai sebagai sebuah dukungan terhadap kepemimpinan Presiden Jokowi.

"Bagi saya, doa Pak SBY adalah bagian dari wujud dukungan Pak SBY kepada Presiden Jokowi, agar dengan pertolongan Tuhan mampu membawa bangsa Indonesia memenangkan perang terhadap pandemi Covid-19 ini," tutupnya.

Melalui akun Twitter @SBYudhoyono pada Rabu malam (28/7), Susilo Bambang Yudhoyono memanjatkan doa agar Tuhan membimbing pemerintah Indonesia yang sedang bekerja menangani pandemi Covid-19.

“Tuhan, seraya gigih berikhtiar, kami tetap memohon kemurahan hati-Mu. Selamatkan negeri kami dan kami semua. Bimbinglah pemerintah kami dan juga kami masyarakat Indonesia agar dapat mengatasi pandemi besar ini. Amin,” doa SBY itu.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya