Berita

KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa/Net

Pertahanan

Latihan Bersama US Army, KSAD: Tidak Usah Pusing Materi Latihan, Yang Penting Persahabatannya

SELASA, 27 JULI 2021 | 18:06 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Garuda Sheild, yakni latihan tempur bersama antara TNI Angkatan Darat dengan Angkatan Darat Amerika Serikat (US Army) semata-mata dimaksudkan untuk menunjukan sekaligus mempererat persahabatan antar kedua negara.

"Tujuannya ini adalah lebih ke persahabatan. Itu aja. Gak usah terlalu pusing dengan materi (latihan) segala macam yang penting kita bersahabat, teman baru, networking. Sambil liat mereka tuh gimana," Kata KSAD Jenderal Andika Perkasa dalam paparan Latihan Bersama Garuda Sheild-15 di akun Youtube TNI AD yang dilihat redaksi, Selasa (27/7).

Program ini pertama kali berlangsung pada 2009, di Bandung, Jawa Barat. Garuda Sheild tahun 2021 ini merupakan program yang ke-15 dan terbesar sepanjang sejarah karena melibatkan 2.282 personel US Army dan 2.246 personel TNI AD.

“Saya ingin melakukan yang lebih baik di tahun ini dibanding tahun sebelumnya, dan hubungan kerja sama kita menjadi lebih baik dari yang pernah ada,” kata Jenderal Andika.

Garuda Shield kali ini dilaksanakan di tiga titik daerah latihan (Rahlat). Ketiganya adalah Pusat Latihan Tempur Baturaja, Makalisung, dan Amborawang  dan akan berlangsung pada 1 Agustus hingga 14 Agustus 2021.

Materi latihannya terkait latihan lapangan, menembak, medis, dan penerbangan. Latihan bersama pada program ini juga melatih kerjasama Komandan Satuan dan para stafnya. Terutama dalam merencanakan suatu operasi pertempuran yang akan dilaksanakan.

Biasanya disebut dengan proses pengambilan keputusan taktis (PPKT). Latihan ini juga menyiapkan sarana capacity building bagi negara pengirim pasukan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Selain itu juga meningkatkan hubungan antar-peserta latihan dari kedua negara.

Pada gelombang pertama, sebanyak 330 tentara Amerika Serikat sudah tiba di Sumatera Selatan, melalui Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, Palembang, Sabtu (24/7). Setelah tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II, semua tentara AS menjalani pemeriksaan Covid-19.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Tim 7 Jokowi Sedekah 1.000 Susu dan Makan Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 20:00

Jajaki Alutsista Canggih, KSAL Kunjungi Industri Pertahanan China

Selasa, 30 April 2024 | 19:53

Fahri Minta Pembawa Nama Umat yang Tolak 02 Segera Introspeksi

Selasa, 30 April 2024 | 19:45

Kemhan RI akan Serap Teknologi dari India

Selasa, 30 April 2024 | 19:31

Mantan Gubernur BI Apresiasi Program Makan Siang Gratis

Selasa, 30 April 2024 | 19:22

Anies Bantah Bakal Bikin Parpol

Selasa, 30 April 2024 | 19:07

Bertemu Mendag Inggris, Menko Airlangga Bahas Penguatan Ekonomi Perdagangan

Selasa, 30 April 2024 | 18:44

Dandim Pinrang Raih Juara 2 Lomba Karya Jurnalistik yang Digelar Mabesad

Selasa, 30 April 2024 | 18:43

Raja Charles III Lanjutkan Tugas Kerajaan Sambil Berjuang Melawan Kanker

Selasa, 30 April 2024 | 18:33

Kemhan India dan Indonesia Gelar Pameran Industri Pertahanan

Selasa, 30 April 2024 | 18:31

Selengkapnya