Berita

Papan pengumuman di sebuah jalan di Afrika Selatan/Net

Dunia

Rela Berjalan Belasan Kilometer Dan Mengantre Untuk Divaksin, Warga Zimbabwe Harus Pulang Karena Stok Habis

RABU, 14 JULI 2021 | 11:59 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Warga Zimbabwe di Harare rela mengantre berkilo-kilometer di luar salah satu rumah sakit utama ibu kota, dengan harapan dapat divaksinasi vaksin Covid-19. Namun, banyak dari mereka pulang dengan kecewa karena tidak ada suntikan yang bisa didapat.

Salah satunya diceritakan Andrew Ngwenya, yang mengaku dia dan keluarganya melakukan perjalanan sekitar 11 kilometer (7 mil) dari rumah mereka ke Parirenyatwa, sebuah rumah sakit rujukan utama di mana terkadang tersedia dosis.

Dia mengatakan dirinya tiba di rumah sakit pada  jam 8 pagi dan pada siang hari, kurang dari 30 orang telah disuntik.

Kemudian pada hari itu, perawat menyuruh orang untuk pulang dan mencoba di hari lain.

“Antriannya seperti 5 kilometer (sekitar 3 mil),” katanya, seperti dikutip dari Africa News, Rabu (14/7).

“Bahkan jika Anda tertarik pada vaksinasi, Anda tidak tahan dengan itu,” tambahnya.

Ngwenya yang menjabat sebagai pendeta paruh waktu dengan gereja Pantekosta, mengatakan kini ia dan jemaatnya hanya bisa berdoa untuk campur tangan Tuhan, meskipun mereka lebih ingi melindungi diri dengan vaksin.

Clayton Guta, warga Harare lainnya, mengatakan situasinya mengerikan.

“Ini membuat frustrasi, bayangkan rumah sakit besar ini tidak memiliki vaksin, ini mengejutkan, orang-orang putus asa,” keluhnya.

Sementara Mike Muromba, warga lainnya mengatakan dia tiba di rumah sakit pada jam 3 pagi dan berada di urutan kelima dalam antrian tetapi pada jam 8 pagi telah diberitahu bahwa vaksin sudah habis.

“Mereka memberi tahu kami bahwa vaksinnya belum tiba, tetapi dalam berita (surat kabar lokal) kami diberitahu bahwa ada banyak vaksin yang telah tiba di negara ini dan didistribusikan ke seluruh negeri di semua provinsi,” katanya.

Zimbabwe adalah salah satu dari lebih dari 14 negara Afrika di mana varian delta menyebar dengan cepat. Awal bulan ini negara itu kembali ke langkah-langkah penguncian ketat untuk memerangi kebangkitan Covid-19 di tengah kekurangan vaksin.

Infeksi meningkat secara dramatis pada bulan Juni meskipun ada jam malam, pengurangan jam kerja, penguncian lokal di area hotspot, dan larangan perjalanan antar kota.

Virus telah menyebar ke daerah pedesaan yang memiliki fasilitas kesehatan yang jarang.

 Hingga saat ini, 9 persen dari 15 juta penduduk Zimbabwe telah menerima setidaknya satu dosis vaksin dan 3,7 persen  telah menerima dua dosis.

Di seluruh Afrika, kurang dari 2 persen dari 1,3 miliar orang di benua itu telah menerima setidaknya satu suntikan vaksin, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Afrika.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya