Berita

Wakil Bupati Majalengka, Tarsono D Mardiana berbagi tips agar bisa sembuh dari Covid-19/RMOLJabar

Kesehatan

Berhasil Sembuh, Wabup Majalengka Berbagi Tips Hepi Lawan Covid-19

SABTU, 10 JULI 2021 | 03:19 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Berbagi pengalaman dalam menghadapi Covid-19 penting di tengah banyaknya kasus positif yang terjadi di Indonesia belakangan ini.

Hal tersebut pula yang dilakukan Wakil Bupati Majalengka, Tarsono D Mardiana usai berjuang melawan virus yang berasal dari Wuhan, China tersebut.

Tarsono sebelumnya dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19 pada Jumat lalu (2/7) setelah sopir pribadinya dinyatakan positif. Lima hari kemudian, ia dinyatakan negatif berdasarkan hasil tes PCR pada Rabu 7 Juli 2021.

Sebagi salah satu penyintas, Tarsono kemudian berbagi tips cara dia cepat pulih setelah terpapar virus mematikan tersebut. Menurutnya, faktor mental adalah modal utama dalam melawan virus Covid-19.

"Langkah yang dilakukan sehingga cepat sembuh yakni berusaha selalu gembira meski divonis Covid-19, saya juga kebetulan gemar berolahraga. Baik itu fitnes, lari-lari kecil di kebun belakang rumah dan rutin berjemur di atas sinar matahari," ujar Tarsono diberitakan Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (9/7).

Tak hanya gemar berolahraga, Wabup Majalengka rutin mengonsumsi madu murni yang bercampur dengan bawang putih atau jeruk nipis tiga kali sehari.

"Serta saat mandi pun saya pakai air hangat dikasih garam dan memasak air yang dicampur minyak sirih untuk kemudian uapnya dihirup melalui hidung dan dikeluarkan lagi,” ucap Tarsono.

Khusus untuk olahraga, ia sudah rutin dilakukan sebelum terinfeksi virus corona. Namun, kegiatan tersebut lebih ditingkatkan sejak dinyatakan terjangkit Covid-19.

“Saya secara rutin lakukan itu. Kebetulan kalau olahraga mah sebelum terpapar juga saya rutin lari di kebun belakang rumah,” jelasnya.

Orang nomor dua di Kabupaten Majalengka itu pun mengimbau kepada masyarakat untuk tidak menganggap remeh vaksin. Pasalnya, vaksinasi yang telah dilakukannya memiliki peran penting dalam proses pemulihan kesehatan selama menjalani isolasi mandiri kemarin.

“Saya percaya bahwa divaksin sangat penting. Jika kita kena virus Covid-19, insyaallah tidak akan sampai parah karena tubuh kita sudah punya imun,” tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Prabowo-Gibran Perlu Buat Kabinet Zaken

Jumat, 03 Mei 2024 | 18:00

Dahnil Jamin Pemerintahan Prabowo Jaga Kebebasan Pers

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:57

Dibantu China, Pakistan Sukses Luncurkan Misi Bulan Pertama

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:46

Prajurit Marinir Bersama Warga di Sebatik Gotong Royong Renovasi Gereja

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:36

Sakit Hati Usai Berkencan Jadi Motif Pembunuhan Wanita Dalam Koper

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Pemerintah: Internet Garapan Elon Musk Menjangkau Titik Buta

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:26

Bamsoet Minta Pemerintah Transparan Soal Vaksin AstraZeneca

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:16

DPR Imbau Masyarakat Tak Tergiur Investasi Bunga Besar

Jumat, 03 Mei 2024 | 17:06

Hakim MK Singgung Kekalahan Timnas U-23 dalam Sidang Sengketa Pileg

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:53

Polisi Tangkap 2.100 Demonstran Pro-Palestina di Kampus-kampus AS

Jumat, 03 Mei 2024 | 16:19

Selengkapnya