Berita

Ketua DPW PPP Lampung, Supriyanto/RMOLLampung

Politik

Dewi Arimbi Dibutuhkan DPP, Supriyanto Dipilih Jadi Ketua PPP Lampung

JUMAT, 09 JULI 2021 | 18:15 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Dewan Pengurus Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) menyerahkan Surat Keputusan tentang Susunan Kepengurusan DPW PPP Lampung.

Acara penyerahan SK DPW kepada 11 ketua dan sekretaris DPW PPP dihadiri Wakil Ketua Umum DPP PPP Ermalena dan Amir Uskara, serta Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi secara virtual, Jumat (9/7).

Anggota DPRD Lampung, Supriyanto dipilih sebagai Ketua DPW PPP Lampung 2021-2026.

Sementara nama Dewi Arimbi yang sebelumnya disebut akan menduduki posisi tersebut tetap diamanatkan sebagai Ketua DPP PPP Bidang Pemenangan Sumatera Bagian Selatan yang di dalamnya termasuk Lampung.

“Ketokohan Bu Arimbi dibutuhkan di tingkat pusat dan beliau diberikan amanat yang luas, tidak hanya di Lampung semata. Karena energi dan potensi yang beliau miliki diperlukan ke sana," ujar Arwani Thomafi dalam sambutannya.

"Disamping itu, di jajaran DPP PPP, kehadiran Bu Arimbi sebagai salah satu tokoh perempuan PPP sulit dicarikan penggantinya apabila harus turun menjadi ketua DPW,” imbuhnya.

Arwani juga membantah rumor yang ada bahwa urungnya Dewi Arimbi menjadi ketua DPW Lampung karena satu masalah tertentu.

“Jadi yang benar adalah Bu Arimbi memang sangat dibutuhkan di DPP, dan beliau memahami bahwa keputusan tersebut sepenuhnya demi kebesaran PPP,” paparnya.

Dia berharap, kepengurusan DPW Lampung ke depan akan solid dan mencapai target kemenangan di Pemilu 2024 di bawah koordinasi Dewi Arimbi sebagai ketua pemenangan daerah pemilihan.

DPP menargetkan PPP memperoleh kursi DPR RI dari Dapil Lampung dengan caleg DPR RI unggulan akan kembali diberikan kepada Dewi Arimbi.

“DPW Lampung kita minta solid dan berkoordinasi dengan Ketua DPP Bidang Pemenangan Lampung Bu Arimbi serta membangun kepercayaan publik, mendekatkan PPP di tengah rakyat dan terus membersamai ummat,” tegasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Supriyanto menyatakan kesiapannya untuk menjalankan amanah sebagai nahkoda PPP Lampung.

Dia menegaskan juga, siap berkoordinasi dengan Dewi Arimbi selaku ketua pemenangan Dapil Sumbagsel demi meraih kejayaan PPP di Pemilu 2024 nanti.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya