Berita

Ucapan duka dari Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti/Ist

Politik

Ketua DPD RI: Ibu Rachmawati Memiliki Sumbangsih Yang Besar Untuk Bangsa Dan Negara

SABTU, 03 JULI 2021 | 09:55 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti mengungkapkan duka cita yang mendalam atas meninggalnya tokoh bangsa, Rachmawati Soekarnoputri, yang juga adik kandung Ketua Umum PDIP Perjuangan, Megawati Soekarnoputri.

Putri dari mantan Presiden Soekarno itu meninggal duni, di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Sabtu pagi (3/7/2021), sekitar pukul 06.20 WIB, akibat sakit yang dideritanya.

"Duka cita yang mendalam saya sampaikan kepada keluarga besar mantan Presiden Soekarno atas berpulangnya Rachmawati Soekarnoputri. Semoga semua amal ibadahnya diterima Allah SWT, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan," tutur LaNyalla.

Menurut LaNyalla, Rachmawati Soekarnoputri memiliki sumbangsih yang besar untuk bangsa dan negara.

"Sebagai politikus, beliau kerap memberikan kritikan dan masukan. Namun jangan lupakan juga kiprahnya di dunia pendidikan dengan mendirikan Universitas Bung Karno. Bagaimana pun, Ibu Rachmawati Soekarnoputri telah mengambil perannya di negara ini," tutur Senator asal Jawa Timur itu.

Rachmawati memiliki nama panjang Diah Pramana Rachmawati Soekarnoputri. Ia lahir di Jakarta, 27 September 1950.

Rachmawati merupakan anak ketiga dari lima bersaudara dari pasangan Presiden Soekarno dan Fatmawati.

Rachmawati adalah adik dari Guntur Sukarnoputra dan Megawati Sukarnoputri. Dia merupakan kakak untuk Sukmawati Sukarnoputri dan Guruh Sukarnoputra.

Di kancah pendidikan, Rachmawati Soekarnoputri dikenal sebagai pendiri Universitas Bung Karno (UBK).

Sementara di dunia politik, dia pernah mendirikan Partai Pelopor sekaligus menjabat sebagai ketua umum. Dalam perjalanannya, Rachmawati juga pernah bergabung dalam Partai Nasdem, dan Partai Gerindra sejak 2015 sampai sekarang.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

UPDATE

TKN Bentuk Satgas Antisipasi Kehadiran Relawan dan Pendukung di MK

Jumat, 19 April 2024 | 23:32

Jawab Berbagai Tuduhan Miring, PT NDK Resmi Bubar Sesuai Hukum

Jumat, 19 April 2024 | 23:05

Gara-gara Peta Maroko, Kesebelasan Renaissance dari Berkane Dilarang Masuk Aljazair

Jumat, 19 April 2024 | 23:04

Bukan Farhan, Nasdem Ternyata Siapkan Sosok Ini untuk Pilwalkot Bandung

Jumat, 19 April 2024 | 22:49

Prabowo Minta Pendukung Tidak Turun Aksi saat Putusan MK

Jumat, 19 April 2024 | 22:34

Relawan Desak MK Buka Jalan Kemenangan Prabowo-Gibran

Jumat, 19 April 2024 | 22:05

Bertemu Menkeu Selandia Baru, Sri Mulyani Tukar Cerita Soal Kelola APBN

Jumat, 19 April 2024 | 21:58

Buntut Serangan ke Israel, AS Batasi Akses Teknologi Iran

Jumat, 19 April 2024 | 21:40

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

Ajukan Peninjauan Kembali, PT BMI Bawa 7 Bukti Baru

Jumat, 19 April 2024 | 21:33

Selengkapnya