Berita

Sotrovimab/Net

Dunia

Dapat Izin Singapura Untuk Terapi Pasien Covid-19, Sotrovimab Lebih Ampuh Dari Plasebo

RABU, 30 JUNI 2021 | 22:08 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Singapura memberikan izin sementara untuk penggunaan obat antobodi sotrovimab yang dikembangkan oleh GlaxoSmithKline (GSK) dan Vir Biotechnology bagi pasien Covid-19.

Health Sciences Authority (HSA) pada Rabu (30/6) memberikan izin sotrovimab untuk digunakan merawat pasien Covid-19 di atas 18 tahun dengan gejala ringan hingga sedang yang tidak memerlukan bantuan oksigen tambahan.

Dikutip dari Channel News Asia, izin diberikan setelah HSA meninjau data uji coba yang masih berlangsung.


"Tinjauan HSA terhadap data klinis yang tersedia berdasarkan hasil dari studi Fase II/III menemukan bahwa sotrovimab menunjukkan pengurangan 79 persen dalam risiko relatif untuk berkembang menjadi memerlukan perawatan akut di rumah sakit atau kematian karena Covid-19 dibandingkan dengan plasebo," jelas HSA.

Jika dibandingkan, hanya 1 persen dari mereka yang dirawat dengan sotrovimab yang mengalami gejala pernapasan parah. Sedangkan plasebo hingga 5 persen.

Uji klinis terhadap sotrovimab dilakukan pada lebih dari 1.000 orang berusia antara 18 hingga 96 tahun yang semuanya memiliki faktor risiko untuk berkembang menjadi Covid-19 yang parah.

Terapi sotrovimab didasarkan pada antibodi monoklonal, yaitu protein buatan laboratorium yang meniru kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk melawan antigen berbahaya seperti virus.

Sejauh ini, sotrovimab telah diberi izin penggunaan darurat di Amerika Serikat, Uni Emirat Arab (UEA), dan Bahrain.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya