Berita

Wakabid Organisasi DPC PDIP Kabupaten Cirebon, Aan Setiawan/RMOLJabar

Politik

Soal Relawan Ganjar Pranowo, PDIP Cirebon Masih Tunggu Titah Mega

SELASA, 29 JUNI 2021 | 15:18 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Deklarasi Relawan Ganjar Pranowo (RGP) 2024 untuk maju menjadi Capres pada Pilpres mendatang mendapat respons dari DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cirebon.

Disampaikan Wakil Ketua Bidang (Wakabid) Organisasi DPC PDIP Kabupaten Cirebon, Aan Setiawan, pengurus DPC PDIP hanya akan mendukung Capres yang menjadi keputusan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.

“Kami sebagai struktur partai akan manut dan mendukung keputusan Ketua Umum Megawati,” kata Aan Setiawan kepada Kantor Berita RMOLJabar di komplek DPRD Kabupaten Cirebon, Selasa (29/6).


Ia beralasan, seluruh keputusan strategis atau penting sudah diserahkan sepenuhnya kepada Ketua Umum PDIP. Sesuai hasil Kongres PDIP ke-5 di Bali.

“Khusus untuk keputusan penting seperti Capres dan kepala daerah seperti bupati, walikota, dan gubernur ditentukan oleh Ketua Umum Megawati,” tegasnya.

Aan tidak mempermasalahkan keberadaan relawan pendukung Puan Maharani maupun Ganjar Pranowo. Bahkan menurutnya, dari masing-masing relawan tersebut telah datang bersilaturahmi ke Kantor DPC PDIP Kabupaten Cirebon.

“DPC sudah mengetahui adanya komunitas pendukung Puan maupun Ganjar, selama itu PDI Perjuangan tidak masalah,” tutupnya.

Relawan Ganjar Pranowo (RGP) 2024 menyatakan siap mendukung sosok Gubernur Jawa Tengah tersebut menjadi Capres pada Pilpres 2024.

Deklarasi Nasional RGP 2024 pun telah dilangsungkan di salah satu hotel yang ada di Jalan Tuparev, Kabupaten Cirebon, beberapa waktu lalu.

Sekjen Dewan Pimpinan Pusat (DPP) RGP 2024, Heru Subagia mengatakan, komunitas tersebut terbentuk atas kesadaran para anggota yang mengaku puas akan kinerja Ganjar Pranowo.

Baik ketika menjadi anggota DPR RI maupun selama Ganjar menjabat sebagai orang nomor satu di Provinsi Jawa Tengah.

"Ini inisiatif dari para relawan. Bukan dari Pak Ganjar. Termasuk kita juga inisiatif sendiri," ujar Heru seperti di Cirebon, Senin (28/6).

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya