Berita

Kerusuhan di Capitol Hill pada 6 Januari 2021/Net

Dunia

DPR AS Pilih Komite Baru Untuk Selidiki Kerusuhan Capitol Hill

JUMAT, 25 JUNI 2021 | 08:26 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Amerika Serikat (AS) mengumumkan komite terpilih untuk menyelidiki kerusuhan di Capitol Hill pada 6 Januari.

Pengumuman disampaikan oleh Ketua DPR AS Nancy Pelosi selama konferensi pers pada Kamis (24/6). Ia mengatakan komite tersebut juga diisi oleh Partai Republik, namun Pelosi tidak merinci nama anggota parlemen mana yang ditunjuk atau aturan yang digunakan.

Pelosi juga menyebut tidak akan memberlakukan batasan waktu untuk laporan temuannya, seperti dikutip Sputnik.


Sebelumnya sebuah komisi yang berisi Demokrat dipilih oleh DPR  untuk menyelidiki insiden tersebut. Tetapi inisiatif itu gagal di Senat dengan 54:34 suara karena dikhawatirkan dapat memicu tuduhan bias partisan. Dibutuhkan 60 suara untuk melanjutkan sebuah proposal.

Pelosi sendiri berharap sebuah komisi dapat dibentuk di masa depan untuk penyelidikan yang lebih mendalam.

"Sangat penting bahwa kami menetapkan kebenaran hari itu dan memastikan serangan semacam itu tidak dapat terjadi lagi, dan bahwa kami membasmi semua penyebab itu," kata Pelosi.

Pelosi berharap komite juga memberikan rekomendasi untuk pencegahan serangan yang mungkin terjadi di masa depan.

Kerusuhan di Capitol Hill pada 6 Januari lalu terjadi ketika Kongres berusaha untuk mengesahkan kemenangan Presiden Joe Biden. Kerusuhan yang disebabkan oleh para pendukung Donald Trump itu bukan hanya merusak fasilitas, namun juga menyebabkan 5 korban jiwa.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya