Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

12 Tewas Dalam Ledakan Dahsyat Di Yaman, Pemerintah Salahkan Houthi

MINGGU, 06 JUNI 2021 | 06:50 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Sebuah ledakan hebat terjadi di dekat sebuah pom bensin di kota Marib, Yaman. Akibatnya, 12 orang dilaporkan meninggal dunia.

Ledakan terjadi pada Sabtu (5/6) dan dikonfirmasi oleh kantor gubernur Marib, yang langsung menyalahkan Houthi atas rudal yang ditembakkannya untuk memerangi koalisi pimpinan Saudi dalam perang saudara Yaman.

Para menteri kesehatan dan informasi di pemerintah Yaman yang diakui secara internasional juga menyalahkan Houthi atas serangan itu.

"Lebih dari 17 tewas dan terluka, termasuk anak ini yang dibakar oleh roket Houthi di kota Marib hari ini," ujar Menteri Kesehatan Qasem Buhaibeh di Twitter, sembari mengunggah foto seorang anak terbakar.

Sebuah sumber medis mengatakan puluhan orang, banyak dari mereka mengalami luka bakar parah, telah dibawa ke Rumah Sakit Umum Marib. Sebanyak 12 di antaranya meninggal karena luka-luka mereka, termasuk lima anak-anak.

"Sisanya menerima perawatan dan kami memperkirakan jumlah korban akan meningkat," tambah sumber itu, seperti dimuat Reuters.

Wilayah Marib adalah benteng utara terakhir pemerintah yang didukung Saudi, yang telah berperang melawan pasukan Houthi sejak 2014.

Seorang warga Marib mengatakan ledakan itu terjadi di dekat sebuah pom bensin di pasar Shabwani di pinggiran Marib.

"Kebakaran terjadi ketika banyak orang berada di sana dan ada banyak korban. Ambulans dan pemadam kebakaran datang dan banyak yang terluka dibawa ke rumah sakit," kata warga.

Mengutip tentara Yaman, TV pemerintah Saudi, El-Ekbarayia mengatakan Houthi telah menargetkan warga sipil di Marib dengan rudal balistik dan pesawat tak berawak.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Istri Lettu Agam Disebut Sejak Awal Umbar Masalah Keluarga ke Medsos

Kamis, 18 April 2024 | 17:55

Hensat: MK yang Memulai, MK Pula yang Harus Menyelesaikan

Kamis, 18 April 2024 | 17:53

Ini Persyaratan Bakal Calon Kepala Daerah Non Parpol

Kamis, 18 April 2024 | 17:49

Endus Banyak Kejanggalan, Aktivis 98 dan Rohaniwan juga Ajukan Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 17:42

Hasto Semprot Noel: Bertemu Anak Ranting PDIP Suatu Kehormatan

Kamis, 18 April 2024 | 17:39

Gerindra Siapkan Kader Muda untuk Maju Pilgub Jakarta

Kamis, 18 April 2024 | 17:25

Hasto Sentil Otto Hasibuan Soal Amicus Curiae Megawati di MK

Kamis, 18 April 2024 | 17:11

Penjualan Mobil Listrik Anjlok, Tesla PHK 280an Karyawan di AS

Kamis, 18 April 2024 | 17:03

F-PDR Siap Ikuti Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK

Kamis, 18 April 2024 | 16:54

Prodia Cetak Pendapatan Rp 2,2 Triliun Sepanjang 2023

Kamis, 18 April 2024 | 16:53

Selengkapnya