Berita

Bandara Jenderal Soedirman/Ist

Bisnis

Citilink Layani Rute Purbalingga-Surabaya-Jakarta, Segini Tarifnya

MINGGU, 30 MEI 2021 | 19:55 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Maskapai penerbangan Citilink Indonesia berencana membuka rute penerbangan domestik tujuan Purbalingga.

Citilink sebagai lini usaha Low Cost Carrier  (LCC) atau maskapai bertarif hemat akan membuka rute Halim Perdana Kusuma Jakarta (HLP)-Purbalingga (PWL), dan Purbalingga-Surabaya (SUB) pergi pulang (PP).

Penerbangan perdana komersial akan dimulai 3 Juni 2021 dari maupun tujuan bandara Jenderal Besar Soedirman Purbalingga.

PT Citilink Indonesia akan melakukan proving flight dari Surabaya menuju Purbalingga pulang pergi dengan pesawat ATR 72-600/PK-GJT dengan nomor penerbangan QG 1856/QG 1857. Proving flight rute Halim Perdana Kusuma Jakarta-Purbalingga telah diuji coba pada 1 April 2021 lalu.

"Untuk proving flight dari bandara Juanda Surabaya menuju bandara JB Soedirman Purbalingga, kami telah memberitahukan kepada PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara JBS,” kata Branch Office Purbalingga PT Citilink Indonesia, Muhamad Mulyanudin diberitakan Kantor Berita RMOLJateng, Minggu (30/5).

Mulyanudin mengungkapkan, pihaknya sangat optimis peluang pasar rute domestik dari dan menuju bandara JBS. Hal ini terlihat dari penjualan tiket untuk penerbangan komersial perdana tanggal 3 Juni 2021 dari Halim Perdana Kusuma Jakarta ke Purbalingga pulang pergi.

"Tiket dari Halim Jakarta ke Purbalingga sudah terjual 28 tiket, dan dari Purbalingga ke Halim 27 tiket. Atau penjualan hampir 50 persen. Kami yakin ke depan penerbangan domestik ini akan bagus pasarnya,” lanjut Mulyanudin.

Rute penerbangan Purbalingga-Jakarta Halim Perdana Kusuma dan Purbalingga-Surabaya akan dilakukan seminggu dua kali, pada hari Kamis dan Sabtu.

Rute Surabaya-Purbalingga pukul 09.30-11.05 WIB, Purbalingga-Jakarta pukul 11.50-13.10 WIB, Jakarta-Purbalingga pukul 13.40-14.50 WIB dan Purbalingga-Surabaya pukul 15.15-16.50 WIB.

Untuk harga tiket dari Purbalingga kisaran Rp 450 ribu-an, sedangkan dari Surabaya atau Jakarta pada kisaran Rp 510 ribu-an.

"Apabila animo pasar tinggi, kami tidak menutup kemungkinan frekuensi rute penerbangan akan ditambah, tidak hanya pada hari Kamis dan Sabtu saja," jelasnya.

Secara terpisah, Vice President Operation Planning Control & Support Citilink, Joko Suprapto mengatakan, tahun ini Citilink akan melakukan penambahan 5 pesawat ATR 72-600 guna mengoptimalkan pangsa pasar rute penerbangan domestik. Anak usaha PT Garuda Indonesia ini sebelumnya telah memiliki 7 unit pesawat ATR 72-600.

"Citilink memang didorong untuk mengoptimalisasikan pangsa pasar rute penerbangan domestik. Fokus tersebut akan didukung penuh oleh tambahan sebanyak 5 feeder pesawat ATR 72-600 pada tahun 2021 ini,” demikian Joko Suprapto.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya