Berita

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo/Net

Politik

Saran Senior PDIP, Ganjar Sowan Ke Puan Maharani Dan Meminta Maaf

MINGGU, 30 MEI 2021 | 14:57 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Dinamika politik di internal PDI Perjuangan belakangan menghangat seiring dengan kian cemerlangnya elektabilitas Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam setiap survei Pilpres 2024.

Seiring dengan itu, Ganjar Pranowo disebut-sebut sedang tidak akur dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani, yang digadang menjadi calon presiden yang akan diusung PDIP.

Puan pun sempat melontarkan sindiran bahwa kepala daerah harus hadir di tengah masyarakat, bukan di media sosial. Sindiran ini, diduga dialamatkan pada Ganjar yang memang aktif mempublikasikan aktivitasnya di media sosial.


Soal dinamika itu, politisi senior PDI Perjuangan Effendi Simbolon menyarankan Ganjar untuk mengalah dan menemui Puan, serta menyampaikan permintaan maaf.

"(Ganjar) sowanlah ke Mbak Puan, 'maaf Mbak kalau ada yang salah'," kata Effendi  dalam webinar Crosscheck: Puan Iri Hati atau Ganjar Tak Tahu Diri, Minggu (30/5).

Effendi mengingatkan bahwa PDIP sudah mengamanatkan kepada Megawati Soekarnoputri sebagai ketua umum untuk menentukan jagoan yang akan diusung pada Pilpres nanti.

Sehingga, kata dia, Ganjar sebagai kader yang menjadi kepala daerah harus bisa menahan ambisinya dan meredam dinamika di internal partai yang terjadi saat ini.

"Jangan bilang (meredam konflik) itu urusan ketua umum (Megawati Soekarnoputri)," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya