Berita

Kepala Staf Angkatan Darat Nigeria Jendral Ibrahim Attahiru/Net

Dunia

Baru 5 Bulan Menjabat, Komandan Tertinggi Tentara Nigeria Gugur Akibat Pesawat Yang Ditumpanginya Jatuh

SABTU, 22 MEI 2021 | 08:20 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kabar duka datang dari dunia militer Nigeria. Kepala Staf Angkatan Darat, Jendral Ibrahim Attahiru, tewas dalam insiden kecelakaan pesawat pada Jumat (21/5) waktu setempat.

Attahiru menduduki jabatan barunya setelah ditunjuk oleh Presiden Muhammadu Buhari pada bulan Januari lalu, dalam perombakan komando militer untuk memerangi kekerasan yang meningkat dan pemberontakan jihadis selama lebih dari satu dekade.

"Attahiru tewas ketika pesawat jatuh di negara bagian Kaduna utara," kata juru bicara angkatan udara Edward Gabkwet kepada AFP, tanpa memberikan rincian apapun tentang insiden tersebut.

Namun di di akun Twitternya kemudian, dia menyebutkan bahwa sepuluh perwira lainnya termasuk awak pesawat juga tewas dalam kecelakaan di negara bagian Kaduna utara itu.

Kecelakaan itu terjadi tiga bulan setelah sebuah pesawat penumpang angkatan udara Nigeria jatuh tepat di luar bandara Abuja menyusul dugaan kerusakan mesin, menewaskan ketujuh orang di dalamnya.

Attahiru tewas ketika muncul berita bahwa pemimpin jihadis Boko Haram Nigeria Abubakar Shekau telah terluka parah setelah bentrokan dengan pejuang dari faksi sekutu ISIS.

Militer Nigeria telah memerangi pemberontakan Islam di timur laut sejak 2009, sebuah konflik yang telah menewaskan lebih dari 40.000 orang dan membuat sekitar dua juta lainnya mengungsi.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya