Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Puluhan Kasus Lokal Baru Covid-19 Ditemukan Di Taiwan, Bank Ramai-ramai Perintahkan Kerja Dari Rumah

SABTU, 15 MEI 2021 | 11:17 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pusat Komando Epidemi Pusat (CECC) Taiwan melaporkan 29 infeksi Covid-19 lokal, rekor satu hari baru sejak dimulainya pandemi pada Jumat (14/5) waktu setempat.

Hal itu telah memaksa Kota Taipei memerintahkan penutupan tak terbatas dari berbagai bisnis, mulai dari sauna dan kafe Internet hingga ruang dansa dan kedai teh.

Merujuk pada kejadian tersebut, lebih dari 120 lembaga keuangan Taiwan telah mendorong karyawan mereka untuk bekerja dari rumah.

Setidaknya ada 127 lembaga keuangan yang meminta staf mereka untuk bekerja dari rumah atau dari kantor lain mulai Senin (17/5) mendatang, menurut Komisi Pengawas Keuangan (FSC), seperti dikutip dari Taiwan News, Sabtu (15/5).

Sebanyak 13 bank Taiwan dan 15 cabang lokal bank asing juga meluncurkan aturan bekerja dari rumah, sementara 26 bank Taiwan dan sembilan bank asing telah meminta staf mereka untuk bekerja di lokasi yang berbeda.

Langkah serupa juga telah dilakukan oleh 34 perusahaan dari sektor terkait sekuritas dan oleh 30 perusahaan asuransi.

Hingga saat ini, Taiwan telah mencatat 12 meninggal dunia akibat Covid-19, sementara 1.107 telah dibebaskan dari isolasi rumah sakit, sehingga saat ini tersisa 171 pasien yang masih menjalani perawatan.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

Istri Lettu Agam Disebut Sejak Awal Umbar Masalah Keluarga ke Medsos

Kamis, 18 April 2024 | 17:55

Hensat: MK yang Memulai, MK Pula yang Harus Menyelesaikan

Kamis, 18 April 2024 | 17:53

Ini Persyaratan Bakal Calon Kepala Daerah Non Parpol

Kamis, 18 April 2024 | 17:49

Endus Banyak Kejanggalan, Aktivis 98 dan Rohaniwan juga Ajukan Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 17:42

Hasto Semprot Noel: Bertemu Anak Ranting PDIP Suatu Kehormatan

Kamis, 18 April 2024 | 17:39

Gerindra Siapkan Kader Muda untuk Maju Pilgub Jakarta

Kamis, 18 April 2024 | 17:25

Hasto Sentil Otto Hasibuan Soal Amicus Curiae Megawati di MK

Kamis, 18 April 2024 | 17:11

Penjualan Mobil Listrik Anjlok, Tesla PHK 280an Karyawan di AS

Kamis, 18 April 2024 | 17:03

F-PDR Siap Ikuti Megawati Ajukan Amicus Curiae ke MK

Kamis, 18 April 2024 | 16:54

Prodia Cetak Pendapatan Rp 2,2 Triliun Sepanjang 2023

Kamis, 18 April 2024 | 16:53

Selengkapnya