Berita

Jenderal Iran, Qasem Soleimani/Net

Dunia

Dengan Bantuan Intelijen Israel, AS Bisa Lacak Ponsel Qasem Soleimani Sebelum Operasi Pembunuhan

MINGGU, 09 MEI 2021 | 09:36 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Gugurnya jenderal ternama Iran, Qasem Soleimani dalam serangan pesawat tak berawak Amerika Serikat (AS) tahun lalu masih meninggalkan banyak tanda tanya.

Dalam serangan tersebut, AS diyakini tidak bekerja sendiri. Nama Israel pun ikut dibawa-bawa.

Laporan terbaru dari media menyebutkan, Komando Operasi Khusus Gabungan AS yang dikerahkan di Israel bekerja sama dengan dinas intelijen Israel selama operasi rahasia tersebut.

Hal itu diungkap oleh Yahoo! News pada Sabtu (8/5), dengan mengutip 15 pejabat dan mantan pejabat AS, seperti dimuat Sputnik.

Menurut laporan tersebut, intelijen Israel melacak Soleimani dengan ponselnya. Meski sebelumnya dikabarkan Soleimani telah mengganti beberapa ponsel beberapa jam sebelum mendarat di Baghdad.

"Orang Israel, yang memiliki akses ke nomor Soleimani, memberikannya kepada orang Amerika, yang melacak Soleimani dan teleponnya di Baghdad," lapor media tersebut.

Soleimani yang merupakan pemimpin Pasukan Quds dari Korps Pengawal Revolusi Islam (IRGC) tewas dalam operasi militer AS pada 3 Januari 2020.

Sejak awal Iran telah meyakini Israel berkontribusi dalam serangan tersebut.

Bulan lalu, Presiden Iran Hassan Rouhani mengklaim serangan tersebut merupakan provokasi Israel kepada pemerintahan mantan Presiden AS Donald Trump.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya