Berita

CEO BioNTech, Ugur Sahin/Net

Dunia

Bos BioNTech: Herd Immunity Global Bakal Tercapai Pertengahan 2022

RABU, 05 MEI 2021 | 10:27 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Dunia baru bisa mencapai herd immunity atau kekebalan kawanan terhadap Covid-19 pada pertengahan 2022. Lantaran perkembangan vaksinasi di setiap negara di dunia berbeda-beda.

Begitu prediksi dari CEO perusahaan bioteknologi Jerman BioNTech, Ugur Sahin saat berbicara di The Wall Street Journal's CEO Council Summit pada Selasa (4/5).

Dikutip dari The Wall Street Journal, gangguan pasokan vaksin yang dialami banyak negara dapat memperlambat program vaksinasi massal dan prospek target kekebalan kawanan.

Tsunami Covid-19 yang terjadi di India juga menjadi hambatan tersendiri, terlebih jika tidak ada upaya lebih keras yang dilakukan.

"Kita perlu memastikan tingkat vaksinasi yang sangat tinggi di seluruh dunia. Kalau tidak, tidak akan ada yang aman," kata Sahin.

Sahin juga memperkirakan, wilayah dengan populasi kepadatan tinggi seperti India akan mencapai tingkat vaksinasi dan kekebalan kawanan yang tinggi pada pertengahan 2022.

Menurutnya, program vaksinasi massal dapat dikebut dengan meningkatkan kapasitas dan menambah lokasi manufaktur vaksin Covid-19.

Sementara itu, kepala ahli medis BioNTech, Özlem Türeci, mengklaim bahwa mencampur dan mencocokkan vaksin dari berbagai produsen dapat berkontribusi pada perolehan kekebalan kolektif yang lebih cepat di seluruh dunia.

Praktik itu telah diuji oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC), yang sejauh ini memungkinkan kombinasi Pfizer-BioNTech dan Moderna dalam "situasi luar biasa".

BioNTech, yang bekerja sama dengan Pfizer, sendiri telah berjanji untuk memperluas aliansi manufakturnya dengan lebih dari 30 perusahaan guna memproduksi lebih banyak vaksin.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya