Berita

Pondok Pesantren Ash Shomadiyah Tuban, menggelar salat gaib, doa dan tahlil untuk para prajurit yang gugur di kapal selam KRI Nanggala-402/Ist

Nusantara

Santri Ponpes Ash Shomadiyah Gelar Shalat Gaib Doakan Prajurit KRI Nanggala-402

SELASA, 27 APRIL 2021 | 18:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pondok Pesantren Ash Shomadiyah Tuban, menggelar salat gaib, doa dan tahlil untuk para prajurit yang gugur di kapal selam KRI Nanggala-402.

Kegiatan tersebut dilakukan santri dan santriwati ponpes yang berada di Kelurahan Kingking, Kecamatan Kota Tuban, Jawa Timur.

Doa bersama para santri Bumi Wali Tuban itu dipimpin Pengasuh Ponpes Ash Shomadiyah Tuban, Riza Shalihuddin Habibi, dan pelaksanaannya berjalan dengan khusyuk.

Mereka mendoakan para prajurit yang gugur mendapat tempat yang layak di sisi Tuhan, dan keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan serta kesabaran atas musibah yang terjadi.

Riza Shalihuddin Habibi menyampaikan duka mendalam atas gugurnya para awak KRI Nanggala-402 saat bertugas.

“Kita mendoakan agar semua dosa mereka diampuni dan pengabdian serta pengorbanan yang telah mereka berikan kepada bangsa dan negaranya menjadi ibadah. Serta mendapatkan ganjaran pahala dari Allah SWT,” harap Gus Riza dikutip Kantor Berita RMOLJatim. Selasa (27/4)

Gus Riza meminta kepada Presiden Joko Widodo, untuk segera memberikan gelar pahlawan kepada 53 awak KRI Nanggala-402. Mereka adalah pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya demi menjaga kedaulatan perairan NKRI ini.

“Semoga (gelar pahlawan) segera diwujudkan Pak Presiden,” harapnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya