Berita

Lady Diana Spencer atau Putri Diana, saat menikah dengan Pangeran Charles/Net

Dunia

Pangeran William Dan Harry Sudah Beri Ijin, Gaun Pengantin Putri Diana Akan Dipamerkan Untuk Pertama Kalinya

SELASA, 27 APRIL 2021 | 11:21 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Para pengagum Putri Diana mungkin akan sedikit terhibur karena mendapatkan kesempatan untuk melihat gaun pengantin ikonik sang putri dalam kehidupan nyata.

Gaun yang dikenakan saat Putri Diana saat menikah dengan Pangeran Charles itu akan dipamerkan di Istana Kensington untuk pertama kalinya, menjelang  ulang tahun mendiang ibu dari Pangeran William dan Harry yang ke-60.

Kurator Istana Kerajaan mengumumkan pada Senin (26/4) bahwa Duke of Cambridge William dan Duke of Sussex Harry telah memberikan ijin mereka untuk memasukkan gaun almarhum ibu mereka dalam pameran 'Royal Style in the Making' yang akan diselenggarakan pada 3 Juni di Orangery of Kensington Palace.


Pameran itu sendiri akan berlangsung di kebun jeruk, bekas rumah sang putri di London, seperti diberitakan Daily Mail, Senin (26/4).

Pameran itu merupakan bagian dari acara yang akan membahas hubungan antara perancang busana dan klien kerajaan mereka selama bertahun-tahun.

Selain gaun Diana yang didesain oleh Elizabeth dan David Emanuel, pertunjukan itu juga akan mencakup potongan-potongan sejarah yang penting dan belum pernah dilihat sebelumnya seperti kerja keras pembuatam gaun untuk penobatan Ibu Suri pada 1937.

Gaun dari tiga generasi wanita kerajaan juga akan ditampilkan seperti halnya karya seni, dan barang-barang dari arsip beberapa desainer kerajaan paling terkenal abad ke-20, beberapa di antaranya belum pernah terlihat sebelumnya.

Pada Juli mendatang, juga akan diselenggarakan peresmian Putri Diana, untuk menandai ulang tahunnya, sekaligus mengenang empat puluh tahun lalu saat putri yang juga dikenal dengan sebutan Lady Diana Spencer menikah dengan Pangeran Wales di Katedral St. Paul, London.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya