Berita

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto/Net

Nusantara

Menhan Prabowo: Putra-putri Prajurit Hiu Kencana KRI Nanggala-402 Akan Diberi Beasiswa

SENIN, 26 APRIL 2021 | 13:17 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Apresiasi terdalam dan penghormatan diberikan kepada 53 prajurit Hiu Kencana KRI Nanggala-402 yang telah gugur.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto juga menyampaikan pemerintah akan memberikan beasiswa hingga universitas kepada seluruh putra-putri mereka.

Hal itu diungkap oleh jurubicara menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak lewat cuitan di akun Twitter-nya pada Senin (26/4).

"Menteri Pertahanan Prabowo menyampaikan akan memberikan beasiswa sampai universitas kepada seluruh putra-putri prajurit Hiu Kencana KRI Nanggala 402 yang gugur dalam tugas sebagai kusuma bangsa," ujarnya.

"Teruslah berpatroli dalam keabadian wahai prajurit, doa kami selalu menyertai," tambah dia.

Selain itu, pemerintah juga akan memberikan kenaikan pangkat kepada seluruh prajurit yang telah gugur.

KRI Nanggala-402 hilang kontak pada Rabu (21/4) dini hari, selama latihan militer. Selama beberapa hari proses pencarian, kapal selam buatan Jerman itu dinyatakan tenggelam.

Kemudian pada Minggu (25/4), KRI Nanggala-402 ditemukan dalam kondisi terbelah menjadi tiga bagian di kedalaman 838 meter di bawah permukaan laut. Seluruh awaknya dinyatakan gugur.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Viral Video Mesum Warga Binaan, Kadiv Pemasyarakatan Jateng: Itu Video Lama

Jumat, 19 April 2024 | 21:35

UPDATE

Satgas Judi Online Jangan Hanya Fokus Penegakkan Hukum

Minggu, 28 April 2024 | 08:06

Pekerja Asal Jakarta di Luar Negeri Was-was Kebijakan Penonaktifan NIK

Minggu, 28 April 2024 | 08:01

PSI Yakini Ekonomi Indonesia Stabil di Tengah Keriuhan Pilkada

Minggu, 28 April 2024 | 07:41

Ganjil Genap di Jakarta Tak Berlaku saat Hari Buruh

Minggu, 28 April 2024 | 07:21

Cuaca Jakarta Hari Ini Berawan dan Cerah Cerawan

Minggu, 28 April 2024 | 07:11

UU DKJ Beri Wewenang Bamus Betawi Sertifikasi Kebudayaan

Minggu, 28 April 2024 | 07:05

Latihan Evakuasi Medis Udara

Minggu, 28 April 2024 | 06:56

Akibat Amandemen UUD 1945, Kedaulatan Hanya Milik Parpol

Minggu, 28 April 2024 | 06:26

Pangkoarmada I Kunjungi Prajurit Penjaga Pulau Terluar

Minggu, 28 April 2024 | 05:55

Potret Bangsa Pasca-Amandemen UUD 1945

Minggu, 28 April 2024 | 05:35

Selengkapnya