Berita

Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsy/RMOL

Politik

Presiden PKS Akan Silaturahim Ke Partai Demokrat, Salah Satunya Bahas Penanganan Pandemi Covid-19

RABU, 21 APRIL 2021 | 21:07 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan jajaran DPP PKS dijadwalkan menerima undangan kunjungan balasan Silaturahmi Kebangsaan ke kantor DPP Partai Demokrat menemui Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan jajaran, Kamis sore (22/4).

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Aboe Bakar Al Habsy mengatakan, silaturahim kebangsaan dengan Partai Demokrat adalah kunjungan balasan setelah beberapa waktu lalu AHY bersama jajaran bertandang ke kantor DPP PKS.

"Apalagi ini bulan Ramadhan kita dianjurkan memperbanyak silaturahim, dengan siapa saja. Kemarin kita dikunjungi saudara kita dari PPP sekarang kita silaturahim ke Partai Demokrat sebagai kunjungan balasan, inilah berkah Ramadhan semua bisa silaturahim," ujar Aboe Bakar, Rabu (21/4).

Habib Aboe menuturkan, PKS baru saja melaksanakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19. Diantara sikap PKS dalam usia ke-19 adalah meneguhkan sikap demokrasi dan kebangsaan.

Semangat ini, kata dia, yang akan menjadi agenda perbincangan dalam pertemuan Presiden PKS Ahmad Syaikhu dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono.

"Alhamdulillah kemarin Mas AHY mengucapkan selamat ulang tahun kepada PKS, sebagai apresiasi itu tentu kita akan sampaikan langsung esok dalam pertemuan. Kita bicara soal demokrasi dan kebangsaan dan sama-sama ingin membantu penyelesaian penanganan Pandemi yang masih terjadi," ucap Aboe Bakar.

Pada intinya, lanjut Habib Aboe, selain silaturahim Ramadhan, PKS dan Partai Demokrat ingin berkontribusi nyata dalam menjawab persoalan-persoalan bangsa.

"Selain Pandemi juga ada bencana di berbagai daerah termasuk persoalan kebangkitan ekonomi. Apa yang konkrit bisa kita lakukan sebagai partai politik akan kita lakukan. PKS siap berkolaborasi dengan semua pihak termasuk Partai Demokrat, partai politik lainnya dan seluruh anak bangsa," demikian Aboe Bakar.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

UPDATE

Hadiri Halal Bihalal Ansor, Kapolda Jateng Tegaskan Punya Darah NU

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:19

Bursa Bacalon Wali Kota Palembang Diramaikan Pengusaha Cantik

Jumat, 03 Mei 2024 | 06:04

KPU Medan Tunda Penetapan Calon Terpilih Pileg 2024

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:50

Pensiunan PNS di Lubuklinggau Bingung Statusnya Berubah jadi Warga Negara Malaysia

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:35

Partai KIM di Kota Bogor Kembali Rapatkan Barisan Jelang Pilkada

Jumat, 03 Mei 2024 | 05:17

PAN Jaring 17 Kandidat Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bengkulu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:58

Benny Raharjo Tegaskan Golkar Utamakan Kader untuk Pilkada Lamsel

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:41

Pria di Aceh Nekat Langsir 300 Kg Ganja Demi Upah Rp50 Ribu

Jumat, 03 Mei 2024 | 04:21

Alasan Gerindra Pagar Alam Tak Buka Pendaftaran Bacawako

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:57

KPU Tubaba Tegaskan Caleg Terpilih Tidak Dilantik Tanpa Serahkan LHKPN

Jumat, 03 Mei 2024 | 03:26

Selengkapnya