Berita

Perkembangan terkini Covid-19 DKI Jakarta/Net

Nusantara

Kasus Sembuh Bertambah 1.038, Presentase Kesembuhan Covid-19 DKI Jakarta 96,6 Persen

JUMAT, 16 APRIL 2021 | 21:27 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terus memantau perkembangan kasus positif virus corona baru alias Covid-19 pada Jumat (16/4).

Berdasarkan data dari corona.jakarta.go.id seperti dikutip Kantor Berita RMOLJakarta,‬ jumlah kasus aktif Covid-19 di Jakarta berkurang sebanyak 68, sehingga jumlah pasien yang masih dirawat/ isolasi sampai hari ini sebanyak 6.920 orang.

Adapun kasus terkonfirmasi pada hari ini bertambah 979 orang. Dengan demikian total kasus di Jakarta sampai hari ini sebanyak 397.088 kasus.

Dari jumlah total kasus tersebut, sebanyak 383.655 orang dinyatakan telah sembuh atau naik 1.038 orang dengan tingkat kesembuhan 96,6 persen.

Selanjutnya sebanyak 6.513 orang meninggal dunia atau naik 9 orang dengan tingkat kematian 1,7 persen. Sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 2,7 persen.

Untuk positivity rate atau persentase kasus positif sepekan terakhir di Jakarta sebesar 9,4 persen. Sedangkan persentase kasus positif secara total sebesar 11 persen.

Jumlah tersebut masih di atas yang telah ditetapkan standar WHO yakni persentase kasus positif tidak lebih dari 5 persen.

Meski saat ini vaksin Covid-19 sudah tersedia, Pemprov DKI terus mengimbau kepada masyarakat untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan.

Yaitu dengan menggunakan masker, selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir atau menggunakan hand sanitizer, dan menjaga jarak antar orang minimal 1,5-2 meter.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya