Berita

Nana (cadar hitam) ketika menerima hadiah juara 2 Lomba Hifzil Quran Juz 30 dalam rangka peringatan 1 Muharram 1442 H di Lapas Perempuan Bandarlampung tahun lalu/Ist

Nusantara

Ikrarkan Diri Kembali Ke NKRI, Napi Teroris Bom Panci Cium Bendera Merah Putih

SELASA, 06 APRIL 2021 | 17:09 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Narapidana teroris bom panci mengikrarkan diri kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di Lapas Perempuan Kelas IIA Bandarlampung, Selasa (6/4).

Seperti dilaporkan Kantor Berita RMOLLampung, Nurhasanah alias Nana binti Japar, menandatangani surat pernyataan dan ikrar setia kepada NKRI Di Lapas Perempuan Kelas IIA Bandarlampung. Dia juga mencium Bendera Merah Putih.

Menurut Kepala Lapas (Kalapas) Kelas IIA Bandarlampung, Putranti Rahayu, Nana sudah lama ingin mengikrarkan diri kembali ke NKRI. Dia juga berjanji tak akan melakukan lagi aksi buruknya tersebut.

Putranti berharap jika keluar nanti Nana yang berstatus janda dapat mandiri bersama anak-anak yang menjadi tanggungannya dengan bekal keterampilan yang diajarkan di Lapas. Nana divonis 6 tahun sejak 2018.

Menurut Nana kepada para pendampingnya di lapas, dia menyadari lahir di Indonesia dan berada di NKRI. Namun, Nama sempat terpengaruh ideologi yang berafiliasi ke ISIS sehingga nekat melakukan aksi teror yang mengincar aparat kepolisian.

Nana terlibat dalam aksi pelemparan bom panci di Polres Indramayu, Jawa Barat, pada 2018 silam.

Nana melakukan aksinya bersama sang suami, Galuh. Mereka menerobos pintu Mapolres Indramayu dengan sepeda motor dan melemparkan benda berupa panci berisi bom ke petugas jaga.

Dalam insiden tersebut, petugas berhasil menembak Galuh. Densus 88 Antiteror kemudian menangkap Nana di Blok Pilangsari RT 29 RW 06 Desa Jatibarang Baru, Kecamatan Jatibarang, Kabapaten Indramayu, Jawa Barat.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya