Berita

Ketua Relawan Joman, Immanuel Ebenezer/Net

Politik

Jokowi Mania Ingin Siapapun Otak Pelaku Bom Bunuh Diri Dibekuk

MINGGU, 28 MARET 2021 | 13:56 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Dugaan aksi bom bunuh diri yang terjadi di Gereja Katedral Makassar mengundang kemarahan kelompok relawan Jokowi.

Kelompok yang tergabung dalam Relawan Jokowi Mania (Joman) mengutuk keras ledakan dan menilainya sebagai aksi brutal dengan pola lama yang tidak pernah berhasil untuk menarik perhatian publik.

Ketua Relawan Joman, Immanuel Ebenezer menegaskan bahwa serangan teror ke gereja adalah tindakan kekerasan yang sangat brutal. Apalagi gereja adalah tempat jemaat Kristiani beribadah yang jelas-jelas adalah masyarakat sipil.


"Ketika tempat ibadah atau gereja diserang ini jelas pola lama yang selalu terulang. Pertanyaannya juga sama, kenapa sih mesti gereja yang diserang. Apa salah gereja," kata aktivis 98 ini kepada wartawan, Minggu (28/3).

Dirinya meminta aparatur keamanan dan intelejen bergerak cepat untuk mengungkap siapa pelaku pengeboman gereja ini.

Terlebih, dia mengaku pernah mendengar bahwa kelompok teroris garis keras sudah memutuskan tidak lagi menyerang simbol-simbol barat ataupun gereja. Di mana fokus serangan mereka adalah pemerintah.

“Tapi kok sekarang mendadak gereja lagi yang jadi target. Apa sekarang balik lagi ke cara lama,” tuturnya..

Noel sendiri mengaku tidak mengetahui siapa dalang teror ini, apa kelompok radikal, pemain lama, atau kelompok baru yang coba mengguncang stabilitas politik dan keamanan.

"Tangkap dan buru pelakunya. Siapapun otaknya harus dibekuk," kata Noel.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya