Berita

Menteri Keuangan AS Janet Yellen/Net

Dunia

Menteri Keuangan AS: Vaksinasi Cepat Bisa Membantu Pemulihan Ekonomi Amerika

KAMIS, 25 MARET 2021 | 06:40 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Menteri Keuangan AS Janet Yellen mengatakan bahwa pemulihan ekonomi di negaranya akan terbantu jika vaksinasi virus corona dilakukan dengan cepat.

Hal itu disampaikannya saat berbicara di depan Komite Perbankan Senat pada Rabu (24/3) waktu setempat. Ia membahas keadaan ekonomi, penilaian pasar, perubahan iklim dan sejumlah masalah lainnya di acara yang berlangsung secara virtual tersebut, seperti dilaporkan CNBC.

Ia menekankan kemajuan ekonomi yang telah dibuat selama setahun terakhir serta tantangan yang masih ada. Vaksinasi Covid-19 juga ikut disinggung dalam pidatonya itu.

Dia mengatakan, memberi orang vaksinasi secepat mungkin akan 'benar-benar; membantu pemulihan ekonomi dan menekankan bahwa pemulihan tergantung pada mengendalikan pandemi.

"Vaksinasi sangat penting dalam mencapai itu," katanya, seperti dikutip dari Anadolu Agency. Rabu (24/3).

Mengenai tagihan bantuan Presiden Joe Biden sebesar 1,9 triliun dolar AS, dia mengatakan, bahwa rencana penyelamatan sangat difokuskan pada pemberian bantuan. Dimulai dengan asuransi pengangguran dan bantuan sewa untuk orang-orang yang terancam kehilangan rumah mereka, bantuan makanan untuk usaha kecil, terutama untuk minoritas berpenghasilan rendah.

Ketua Federal Reserve, Jerome Powell enggan berkomentar apakah tagihan bantuan, yang mencakup bantuan langsung senilai 1.400 dolar AS kepada sebagian besar individu, akan membantu pemulihan.

"Hal-hal ini untuk Kongres ... bukan untuk kami," katanya, tetapi menambahkan bahwa kebijakan fiskal telah memberikan banyak dukungan dan sudah sesuai.

Yellen mengatakan bantuan langsung telah membantu keluarga, sementara peningkatan pengeluaran akan mempercepat pemulihan ekonomi.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Bey Machmudin: Prioritas Penjabat Adalah Kepentingan Rakyat

Sabtu, 20 April 2024 | 19:53

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

UPDATE

Kini Jokowi Sapa Prabowo dengan Sebutan Mas Bowo

Minggu, 28 April 2024 | 18:03

Lagi, Prabowo Blak-blakan Didukung Jokowi

Minggu, 28 April 2024 | 17:34

Prabowo: Kami Butuh NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:15

Yahya Staquf: Prabowo dan Gibran Keluarga NU

Minggu, 28 April 2024 | 17:01

Houthi Tembak Jatuh Drone Reaper Milik AS

Minggu, 28 April 2024 | 16:35

Besok, MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pileg

Minggu, 28 April 2024 | 16:30

Netanyahu: Keputusan ICC Tak Membuat Israel Berhenti Perang

Minggu, 28 April 2024 | 16:26

5.000 Peserta MTQ Jabar Meriahkan Pawai Taaruf

Minggu, 28 April 2024 | 16:20

Kepala Staf Angkatan Darat Israel Diperkirakan Mundur dalam Waktu Dekat

Minggu, 28 April 2024 | 16:12

Istri Rafael Alun Trisambodo Berpeluang Ditersangkakan

Minggu, 28 April 2024 | 16:05

Selengkapnya