Berita

Kader HMI yang berasal dari luar Pulau Jawa tidak bisa masuk ke lokasi Kongres-31 HMI, di Gedung Islamic Center Surabaya/Net

Hukum

Rusuh, Polda Jatim Amankan Enam Kader HMI

RABU, 24 MARET 2021 | 10:14 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Polda Jawa Timur mengamankan enam orang peserta Kongres XXXI Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Surabaya yang membuat rusuh di arena kongres di Gedung Islamic Centre.

Kericuhan pecah pada Selasa malam saat sidang pleno berlangsung. Penangkapan enam orang peserta kongres ini dilakukan oleh Polda Jawa Timur atas permintaan pihak panitia.

"Kami amankan enam orang dan sekarang masih dalam pemeriksaan," kata Nico kepada wartawan, Rabu (24/3).

Polda Jawa Timur, sebut Nico, memang melakukan pengamanan jalannya kongres HMI ini. Pasalnya, kata Nico, di luar arena kongres terdapat rombongan ribuan kader HMI non peserta kongres, asal Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat yang datang ke Surabaya.

"Kami melakukan pendekatan kami bagi dengan bantuan Ibu Gubernur, Pangdam, Pangko Al dan Danlanud AU di sini. Alhamdulillah rombongan bisa turut mengerti dan mengamankan Kota Surabaya baik dari keamanan maupun Covid-19," tambah Nico.

Kendati demikian, Nico mengatakan pihaknya akan mendukung jalannya kongres ini. Menurut Nico, HMI adalah organisasi mahasiswa yang sudah lama dan dianggap sudah mengerti akan demokrasi. Dia berharap setelah kejadian ini, kongres bisa kembali berjalan dengan aman dan tertib.

"Kami serahkan ke panitia karena panitia mempunyai mekanisme. Saya kira adek-adek sudah dewasa maka ada akan jalan tahapan-tahapan yang sudah dilalui, kami akan dukung, dan kami yakin HMI akan menyelesaikan permasalahan di dalamnya," harap Nico.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji!

Senin, 06 Mei 2024 | 05:37

Samani-Belinda Optimis Menang di Pilkada Kudus

Senin, 06 Mei 2024 | 05:21

PKB Kota Probolinggo cuma Buka Pendaftaran Wawalkot

Senin, 06 Mei 2024 | 05:17

Golkar-PDIP Buka Peluang Koalisi di Pilgub Jabar

Senin, 06 Mei 2024 | 04:34

Heboh Polisi Razia Kosmetik Siswi SMP, Ini Klarifikasinya

Senin, 06 Mei 2024 | 04:30

Sebagian Wilayah Jakarta Diperkirakan Hujan Ringan

Senin, 06 Mei 2024 | 03:33

Melly Goeslaw Tetarik Maju Pilwalkot Bandung

Senin, 06 Mei 2024 | 03:30

Mayat Perempuan Tersangkut di Bebatuan Sungai Air Manna

Senin, 06 Mei 2024 | 03:04

2 Remaja Resmi Tersangka Tawuran Maut di Bandar Lampung

Senin, 06 Mei 2024 | 02:55

Aspirasi Tak Diakomodir, Relawan Prabowo Jangan Ngambek

Senin, 06 Mei 2024 | 02:14

Selengkapnya