Berita

Tokoh nasional, DR. Rizal Ramli/Net

Politik

Rizal Ramli: Sebagian Besar Anggota DPR Yes-Man, Ketum Terpilih Harus Bawa HMI Bersama Rakyat

SENIN, 22 MARET 2021 | 16:38 WIB | LAPORAN: WIDIAN VEBRIYANTO

Kongres Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Surabaya, Jawa Timur yang digelar sejak 17 Maret lalu turut menjadi sorotan tokoh nasional, DR. Rizal Ramli.

Menko Perekonomian era Presiden Gus Dur itu berharap, siapapun kader yang kelak terpilih sebagai ketua umum bisa membawa ormas kemahasiswaan tersebut bersama rakyat. Caranya dengan tetap bersikap obyektif, independen, dan kritis terhadap kekuasaan.

Menurutnya, HMI harus bisa menempatkan diri bersama dengan rakyat. Dalam artian, jika kebijakan pemerintah benar dan bermanfaat untuk rakyat, maka harus didukung. Sebaliknya, jika kebijakan itu merugikan rakyat, maka wajib hukumnya bagi HMI bersikap kritis dan menyuarakan penolakan.


“Prinsip itu semakin penting, karena anggota DPR sebagian besar yes-man, dan tidak menjalankan fungsi sebagai wakil rakyat,” tegas mantan Menko Maritim itu kepada wartawan, Senin (22/3)

Sementara itu, Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), Haris Pertama berharap Kongres XXXI Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) di Surabaya, Jawa Timur, berjalan lancar dan tidak berlarut-larut. Sebab, kongres digelar saat pandemi masih belum berakhir.

Terlepas dari hal tersebut, dia setuju dengan pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat membuka kongres. Di mana HMI harus kembali ke cita-cita pendiri, yakni mewujudkan penyelarasan keislaman dan keindonesiaan dengan semangat pembaharuan, memperkokoh persatuan bangsa di tengah keberagaman, dan menjadi pilar penyokong integrasi bangsa perlu diwujudkan. 

“Presiden Jokowi bilang HMI harus menjadi pelopor kemajuan bangsa. Oleh karena itu siapapun yang terpilih sebagai Ketua Umum HMI akan mengantar bangsa Indonesia siap berkompetisi ke depannya,” ujarnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya