Berita

Cuitan Burger King terkait dengan perempuan/Net

Dunia

Buat Cuitan Misoginis Saat Hari Perempuan Internasional, Burger King Diserang Warga Net

SELASA, 09 MARET 2021 | 09:32 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Restoran cepat saji, Burger King, mendapatkan kecaman dari banyak orang karena mempromosikan komentar misoginis dalam cuitan sarkastiknya untuk memperingati Hati Perempuan Internasional pada Senin (8/3).

Dalam sebuah cuitan di Twitter, Burget King mempromosikan beasiswa bagi koki perempuan dengan menyebut perempuan ditugaskan untuk berada di dapur. Namun dalam cuitan lainnya, merek asal Inggris itu memberikan klarifikasi.

"Jika mereka mau, tentu saja," ujarnya.

Tetapi cuitan pertama telah banyak memancing gelombang kecaman besar-besaran yang membuat Burger King harus menghapus cuitan itu dan menyampaikan permintaan maaf.

"Kami mendengarmu. Kami salah mencuit dan kami minta maaf. Tujuan kami adalah untuk menarik perhatian pada fakta bahwa hanya 20 persen koki profesional di dapur Inggris adalah wanita dan untuk membantu mengubahnya dengan memberikan beasiswa kuliner," cuit Burger King.

"Kami akan melakukannya lebih baik lain kali," lanjutnya.

Warga net  sendiri telah menganggap cuitan Burger King sebagai misoginis dan sangat tidak pantas, terlebih diunggah pada Hari Perempuan Internasional.

Sebagai bentuk protes, mereka bahkan membuat meme dengan logo Burger King.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Bentuk Unit Khusus Pidana Ketenagakerjaan, Lemkapi sebut Kapolri Visioner

Kamis, 02 Mei 2024 | 22:05

KPK Sita Bakal Pabrik Sawit Diduga Milik Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 21:24

Rakor POM TNI-Polri

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:57

Semarak Hari Kartini, Srikandi BUMN Gelar Edukasi Investasi Properti

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:50

KPK Sita Kantor Nasdem Imbas Kasus Bupati Labuhanbatu

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:46

Sesuai UU Otsus, OAP adalah Pribumi Pemilik Pulau Papua

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:33

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan pada Global CSR dan ESG Summit 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:21

Pabrik Narkoba di Bogor Terungkap, Polisi Tetapkan 5 Tersangka

Kamis, 02 Mei 2024 | 20:15

Ahmed Zaki Harap Bisa Bermitra dengan PKB di Pilgub Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:50

PP Pemuda Muhammadiyah Gelar Tasyakuran Milad Songsong Indonesia Emas

Kamis, 02 Mei 2024 | 19:36

Selengkapnya