Berita

Jaya Suprana/Net

Jaya Suprana

Prihatin Derita Para Sahabat

SABTU, 06 MARET 2021 | 10:25 WIB | OLEH: JAYA SUPRANA

SAYA merasa prihatin ketika Megawati Soekarnoputri dirongrong peristiwa Kudatuli sebagai titik terendah demokrasi di persada Nusantara berdampak Budiman Sujatmiko dkk dikejar-kejar penguasa Orba dan Sandyawan Sumardi diadili bahkan divonis pidana penjara akibat menyelamatkan Budiman Sujarmiko dkk.

Saya merasa prihatin ketika BJ Habibie dihujat berbagai pihak akibat menyetujui referendum Timor Timur yang kemudian melahirkan Timor Leste.

Saya merasa prihatin ketika Gus Dur dilengserkan akibat dianggap melanggar konstitusi padahal justru mematuhi konstitusi karena mencegah para pendukung Gus Dur melawan pelengseran.

Saya merasa prihatin ketika Jokowi dihujani berbagai fitnah termasuk terhadap latar belakang ayah kandung putra terbaik kelahiran Solo bernurani kerakyatan dan kemanusiaan itu.

Saya merasa prihatin ketika Susilo Bambang Yudhoyono yang telah kehilangan istri tercinta harus menyaksikan partai politik yang dipimpin putra sulung tercinta menghadapi musibah politik.

Mohon dimaafkan apabila rasa prihatin saya terhadap derita para sahabat melukai perasaan para sesama warga Indonesia yang kebetulan tidak menyukai para sahabat saya.

Maka saya siap menerima konsekuensi dihujat akibat ungkapan Mitgefuehl alias ikut merasakan derita para sahabat sebagai sekedar ikhtiar sederhana mengejawantahkan makna luhur  terkandung pada sila kedua Pancasila, yaitu Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab, menjadi kenyataan di panggung politik Nusantara masa kini yang sedang lebih diwarnai kebencian ketimbang kemanusiaan.

Penulis adalah budayawan senior, Pendiri Museum Rekor Indonesia.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Razia Balap Liar: 292 Motor Disita, 466 Remaja Diamankan

Senin, 03 Februari 2025 | 01:38

Pemotor Pecahkan Kaca Mobil, Diduga karena Lawan Arah

Senin, 03 Februari 2025 | 01:29

PDIP: ASN Poligami Berpeluang Korupsi

Senin, 03 Februari 2025 | 01:04

Program MBG Dirasakan Langsung Manfaatnya

Senin, 03 Februari 2025 | 00:41

Merayakan Kemenangan Kasasi Vihara Amurva Bhumi Karet

Senin, 03 Februari 2025 | 00:29

Rumah Warga Dekat Pasaraya Manggarai Ludes Terbakar

Senin, 03 Februari 2025 | 00:07

Ratusan Sekolah di Jakarta akan Dipasang Water Purifire

Minggu, 02 Februari 2025 | 23:39

Manis di Bibir, Pahit di Jantung

Minggu, 02 Februari 2025 | 23:18

Nasdem Setuju Pramono Larang ASN Poligami

Minggu, 02 Februari 2025 | 23:03

Opsen Pajak Diterapkan, Pemko Medan Langsung Pasang Target Rp784,16 Miliar

Minggu, 02 Februari 2025 | 22:47

Selengkapnya