Berita

Anggota DPD RI asal Jakarta, Fahira Idris/Net

Politik

Fahira Idris: Warga Jakarta Tunggu Iktikad Baik DPRD Restui Penjualan Saham Bir

RABU, 03 MARET 2021 | 23:06 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Niat Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta yang hendak melepas kepemilikan sahamnya PT Delta Djakarta baiknya disambut positif oleh DPRD DKI Jakarta.

Belum adanya sambutan dan kesepakatan bulat dari DPRD DKI Jakarta ini sangat disesalkan mengingat pelepasan saham di perusahaan bir ini bukan semata-mata hanya janji kampanye, tetapi memang sudah menjadi aspirasi dan tuntutan sebagian besar warga DKI Jakarta sejak lama.

Anggota DPD RI asal Jakarta, Fahira Idris mengungkapkan, saat ini realisasi pelepasan saham bir tinggal menunggu persetujuan DPRD DKI.

Sebab semua tahapan serta persiapan pelepasan saham PT Delta sudah selesai ditempuh Pemprov, termasuk menggabungkan kepemilikan saham atas nama Pemprov dan Badan Pengelola Investasi Penanaman Modal DKI Jakarta agar saham bisa segera dijual.

“Saya cuma mau mengingatkan, keinginan agar Pemprov menjual saham di perusahaan bir itu adalah aspirasi sebagian besar warga Jakarta, sekaligus program Anies-Sandi. Harusnya semua anggota DPRD menyambut baik," kata Fahira dalam keterangan tertulisnya, Rabu (3/3).

Ia pun merasa aneh bila saat ini DPRD DKI masih ragu atau bahkan menolak penjualan saham PT Delta.

"Kami, warga Jakarta menunggu iktikad baik semua anggota DPRD DKI Jakarta yang terhormat untuk segera memberikan persetujuan,” lanjut Fahira.

Ia memaparkan, hasil dari kepemilikan saham di perusahaan bir ini keuntungannya tidak signifikan bagi APBD DKI Jakarta. Kepemilikan saham bir oleh institusi pemerintahan pun dinilai tidak elok.

“Sekali lagi, saya sekadar mengingatkan teman-teman DPRD bahwa penjualan saham bir saat ini bukan lagi sekadar aspirasi, tetapi sudah menjadi tuntutan warga. Mohon tuntutan ini jadi perhatian serius," tutupnya.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

UPDATE

Menag Cek Persiapan Akhir Layanan Jemaah Haji di Arab Saudi

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:05

Baru Kantongi 100 Ribu KTP, Noer Fajriensyah Ngebet Maju Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 02:02

Politikus Perempuan di DPR Diprediksi Bertambah 10 Orang

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:29

PDIP Tancap Gas Godok Nama-Nama Calon di Pilkada 2024

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:26

Pemprov DKI Tak Serius Sediakan TPU di Kepulauan Seribu

Selasa, 07 Mei 2024 | 01:00

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:40

Ridwan Kamil-Bima Arya Berpeluang Dipromosikan 3 Parpol Besar di Pilgub Jakarta

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:32

DPRD DKI Terus Dorong Program Sekolah Gratis Direalisasikan

Selasa, 07 Mei 2024 | 00:24

Buku "Peta Jalan Petani Cerdas" Panduan Petani Sukses Dunia Akhirat

Senin, 06 Mei 2024 | 23:59

Popularitas Jokowi dan Gibran Tetap Tinggi Tanpa PDIP

Senin, 06 Mei 2024 | 23:11

Selengkapnya