Berita

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono/Net

Politik

AHY Dinilai Gagal Memimpin Demokrat, BMI: Pandangan Ini Berlawanan Dengan Fakta

JUMAT, 26 FEBRUARI 2021 | 02:29 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dinilai oleh senior Partai Demokrat Max Sapacua gagal dan tidak mampu memimpin partai dengan baik.

Ketua Umum Bintang Muda Indonesia (BMI) Partai Demokrat Farhan Efendi mengatakan, bahwa pernyataan tersebut bertolak belakang dengan fakta yang ada.

“Apa yang dikemukakan bahwa Mas AHY gagal ini juga sangat tidak ada alasan dan berlawanan dengan fakta yang ada di masyarakat,” tegas Farhan dalam jumpa media di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakan Proklamasi, Jakarta Pusat, Kamis (25/2).

Menurutnya, selama satu tahun ini kepemimpinan AHY dirasa tidak hanya Partai Demokrat tapi seluruh bangsa Indonesia adalah paling visioner.

“Terbukti bahwa Partai Demokrat hari ini bisa mencapai kemenangan di pilkada itu sebuah prestasi yang semua orang tahu,” imbuhnya.

Farhan menekankan jika ada oknum yang menyebut kepemimpinan AHY di Partai Demokrat tidak berprestasi merupakan pemikiran yang tidak waras.

“Manakala ada teman-teman bahkan orang dalam sendiri itu, mengatakan tidak berprestasi itu adalah pemikiran yang tidak waras dan pasti sudah kemasukan coro dalam otaknya,” tegasnya lagi.

“Saya tidak tahu apakah dia diiming-imingin atau tidak, yang jelas dalam praktik politik itu hal semacam itu bukan semacam hal yang tabu,” sambungnya.

Dia menambahkan, seorang aktivis yang mau diiming-imingi materi untuk menekan seseorang merupakan hal yang tidak baik.

“Moral bagi aktivis sesuatu yang dilaksanakan semacam itu adalah moral yang buruk dan busuk,” tandasnya.

Populer

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Rusia Pakai Rudal Siluman Rahasia untuk Bombardir Infrastruktur Energi Ukraina

Jumat, 12 April 2024 | 16:58

Pemberontak Menang, Pasukan Junta Ngacir Keluar Perbatasan Myawaddy

Kamis, 11 April 2024 | 19:15

Megawati Peringatkan Bakal Terjadi Guncangan Politik Setelah Jokowi Jadi Malin Kundang

Kamis, 11 April 2024 | 18:23

Warisan Hakim MK sebagai Kado Idulfitri

Senin, 08 April 2024 | 13:42

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

UPDATE

25 Kader Beringin Disiapkan Maju Pilkada Jatim

Jumat, 19 April 2024 | 04:02

Calon Jemaah Haji Aceh Mulai Berangkat 29 Mei 2024

Jumat, 19 April 2024 | 03:23

3 Kader Ini Disiapkan PKS di Pilgub Lampung

Jumat, 19 April 2024 | 03:17

Pakaian Adat jadi Seragam Sekolah Jangan Bebani Orangtua Siswa

Jumat, 19 April 2024 | 03:15

Baznas-TNI Terjunkan Bantuan untuk Palestina Lewat Udara

Jumat, 19 April 2024 | 02:53

Sebelum Pensiun Agustus, Prasetyo Bakar Semangat ASN Setwan DPRD

Jumat, 19 April 2024 | 02:10

Berusia Uzur, PKS Dukung Restorasi Rumah Dinas Gubernur Jakarta

Jumat, 19 April 2024 | 02:00

Proyek Tanggul Pantai Dikebut, Fokus di Muara Angke dan Kali Blencong

Jumat, 19 April 2024 | 01:33

PKB Jagokan Irmawan dan Ruslan di Pilgub Aceh

Jumat, 19 April 2024 | 01:31

Heru Pamer IPM Jakarta Tertinggi di Indonesia

Jumat, 19 April 2024 | 01:09

Selengkapnya