Berita

Sidang Paripurna DPRD Medan/RMOLSumut

Politik

DPRD Telah Usulkan Pelantikan Ke Mendagri, Mantu Jokowi Segera Resmi Jadi Walikota Medan

SELASA, 23 FEBRUARI 2021 | 15:34 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

DPRD Kota Medan telah menggelar sidang paripurna pengusulan pelantikan Bobby Afif Nasution-Aulia Rachman sebagai Walikota dan Wakil Walikota Medan periode 2021-2024, Selasa (23/2).

Ketua DPRD Medan, Hasyim yang memimpin sidang paripurna mengatakan, usulan ini nantinya akan disampaikan kepada Mendagri melalui Gubernur Sumut.

"Paripurna hari ini terkait dengan usulan pengesahan pengangkatan calon walikota dan wakil walikota terpilih untuk 2021-2024. Nanti usulan tersebut akan kami proses hari ini setelah paripurna untuk dikirim ke Medagri melalui Gubernur selaku perwakilan pemerintah pusat," ujar Hasyim di gedung DPRD Medan, Selasa (23/2).

Dia berharap tidak ada halangan yang berarti untuk agenda pelantikan Bobby Nasution-Aulia Rachman. Hasyim memastikan hasil sidang paripurna langsung dikirim ke Gubernur.

"Kita harapkan prosesnya di Kemendagri bisa segera dan sesuai dengan jadwal. Rencananya mungkin di tanggal 26 Februari itu akan dilakukan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan," jelasnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumut.

Bobby Afif Nasution-Aulia Rachman telah ditetapkan sebagai Walikota dan Wakil Walikota Medan terpilih dalam Pilwalkot Medan 2020. Penetapan itu tertuang dalam SK KPU Medan nomor 175/PL.02.7-Kpt/1271/KPU-Kot/II/2021.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Lanal Banten dan Stakeholder Berjibaku Padamkan Api di Kapal MT. Gebang

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:55

Indonesia Tetapkan 5,5 Juta Hektare Kawasan Konservasi untuk Habitat Penyu

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:41

Kepercayaan Global Terus Meningkat pada Dunia Pelayaran Indonesia

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:27

TNI AU Distribusikan Bantuan Korban Banjir di Sulsel Pakai Helikopter

Minggu, 05 Mei 2024 | 19:05

Taruna Jadi Korban Kekerasan, Alumni Minta Ketua STIP Mundur

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:42

Gerindra Minta Jangan Adu Domba Relawan dan TKN

Minggu, 05 Mei 2024 | 18:19

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Jadi Lokasi Mesum, Satpol PP Bangun Posko Keamanan di RTH Tubagus Angke

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:24

Perbenihan Nasional Ikan Nila Diperluas untuk Datangkan Cuan

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:59

Komandan KRI Diponegoro-365 Sowan ke Pimpinan AL Cyprus

Minggu, 05 Mei 2024 | 16:52

Selengkapnya