Berita

Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto dan Presiden Joko Widodo/Net

Politik

Prabowo Seperti Jalankan Politik Oportunis, Tidak Setia Value Perjuangan

SABTU, 13 FEBRUARI 2021 | 06:21 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Ada kecenderungan politik oportunis yang diperankan Partai Gerindra dalam posisinya di koalisi pemerintah.

"Prabowo dan Gerindra seperti menjalankan peran politik yang sedikit oportunis, tidak terlalu setia kepada value perjuangan, tapi lebih pada melihat peluang untuk berkuasa, dan peluang untuk di-endorse oleh kekuasaan atau gelombang yang besar," kata pakar hukum tata negara, Refly Harun dikutip dari Channel YouTub-nya, Sabtu (13/2).

Hal itu disampaikan Refly merujuk sikap Prabowo dan Gerindra masuk ke pemerintahan dan didukung oleh kondisi sistem presidential threshold serta peta kekuatan koalisi partai politik saat ini.


Bila kondisi ini tetap bertahan, ia memprediksi Pilpres 2024 hanya akan menghadirkan dua pasang calon. Bahkan bukan tidak mungkin akan ada calon tunggal.

Ia kemudian mencontohkan adanya skenario peluang duet Prabowo Subianto dan Puan Maharani untuk dimajukan di 2024.

"Ya itu kalau ada kesetiaan dari PDIP memajukan Prabowo-Puan dan kemudian di-endorse parpol di istana," sambungnya.

Di sisi lain, perjuangan idealis yang mengedepankan kepentingan lebih besar seperti yang diutarakan Prabowo saat pidato Ultah ke-13 Gerindra sejatinya perjuangan tidak mengenal posisi atau jabatan.

"Jadi mau di dalam atau di luar pemerintahan, harusnya Prabowo sebagai orang yang dipilih sebagian rakyat Indonesia menyuarakan hal-hal yang idealistik. Itulah sejatinya kepentingan yang lebih besar bagi bangsa dan negara," tandasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya