Berita

Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, KH M Cholil Nafis/Net

Nusantara

Banyak Musibah, MUI Akan Gelar Muhasabah-Istighosah Untuk Negeri Di Masjid Istiqlal

KAMIS, 28 JANUARI 2021 | 00:42 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan mengadakan acara Muhasabah dan Istighosah Untuk Negeri di Masjid Istiqlal Jakarta, Kamis malam (28/1).

Ketua MUI Bidang Dakwah dan Ukhuwah, KH M Cholil Nafis menjelaskan, muhasabah dan istighosah diselenggarakan untuk memohon pertolongan dari Allah menyusul banyaknya musibah yang menimpa Tanah Air.

Menurut Cholil, rentetan musibah yang menimpa itu tidak bisa hanya dipahami sebagai ujian saja. Di sana ada unsur adzab karena maksiat yang dilakukan umat Islam, ada pula hukum alam yang mengikuti hukum kausalitas.

Sehingga, Cholil menyebut penyikapan manusia terhadap musibah itu harus sesuai dengan proporsinya, Jika kejadian musibah berkaitan dengan hukum alam, maka tugas manusia adalah meminta agar Allah menguatkan alam ini.

"Kalau berkaitan dengan dosa, (maka) kita bertaubat kepada Allah. Mengajak kepada seluruh anak bangsa dan seluruh dunia untuk bertaubat, agar Allah memberika keselamatan," ujarnya seperti diberitakan Kantor Berita RMOLJakarta, Rabu (27/1).

Lebih jauh, Cholil menyebut agenda tersebut merupakan bagian dari dakwah MUI kepada umat Islam di Indonesia.

"MUI sebagai organisasi dari perkumpulan ormas-ormas, ulama dan cedekiawan juga ingin memberikan contoh dan mengajak agar kita semua meningkatkan doa kepada Allah sebagai senjata orang muslim dalam menghadapi segala hal, yakni dengan cara mendekatkan diri kepada Allah," tandasnya.

Muhasabah dan istighosah akan diselenggarakan secara luring dan daring. Bagi yang tidak bisa datang ke Masjid Istiqlal, bisa mengikutinya melalui Youtube Channel Official TV MUI mulai pukul 20.00 WIB.

Istighosah akan dipimpin oleh Habib Nabil Al-Musawwa yang dirangkai dengan doa dari sejumlah ulama.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Ini Kronologi Perkelahian Anggota Brimob Vs TNI AL di Sorong

Minggu, 14 April 2024 | 21:59

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Tim Kecil Dibentuk, Partai Negoro Bersiap Unjuk Gigi

Senin, 15 April 2024 | 18:59

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Mau Perang Tapi Kere, Bagaimana?

Senin, 15 April 2024 | 12:34

UPDATE

Zita Anjani Masuk Pertimbangan PAN Maju Pilkada Jakarta

Selasa, 23 April 2024 | 18:04

Muhidin dan Hasnur Mantap Maju Pilkada Kalsel dengan Restu Haji Isam

Selasa, 23 April 2024 | 18:04

Selain Hapus Bayang-bayang Jokowi, Prabowo Lebih Untung Jika Bertemu Megawati

Selasa, 23 April 2024 | 17:51

283 Mayat Ditemukan Membusuk di RS Nasser Gaza

Selasa, 23 April 2024 | 17:38

Ucapkan Selamat ke Prabowo-Gibran, Kosgoro 1957: Tuduhan Politisasi Bansos Tidak Berdasar

Selasa, 23 April 2024 | 17:36

Hari Nelayan, MIND ID Dukung Masyarakat Pesisir Tingkatkan Perekonomian

Selasa, 23 April 2024 | 17:20

3 Faktor yang Bikin Golkar Kota Bogor Dilirik Banyak Calon Wali Kota

Selasa, 23 April 2024 | 17:19

Begini Respons Gibran Dianggap Bukan Kader PDIP Lagi

Selasa, 23 April 2024 | 16:57

Senjata Baru Iran Diklaim Mampu Hancurkan Jet Siluman AS

Selasa, 23 April 2024 | 16:54

Pascaputusan MK, Semua Elemen Bangsa Harus Kembali Bergandengan Tangan

Selasa, 23 April 2024 | 16:37

Selengkapnya