Berita

Victorius Saut Hamonangan Siahaan/RMOL

Hukum

Bantah Victorius Siahaan Serahkan Barang, Jubir KPK: Hanya Diperiksa Soal Perencanaan Pengadaan Bansos

SELASA, 26 JANUARI 2021 | 20:35 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membantah saksi Victorius Saut Hamonangan Siahaan menyerahkan barang terkait kasus suap bantuan sosial (bansos) sembako untuk wilayah Jabodetabek 2020.

Hal itu disampaikan oleh Pelaksana Tugas (Plt) Jurubicara Bidang Penindakan KPK, Ali Fikri setelah penyidik memeriksa Victorius yang merupakan Direktur Rehabilitasi Sosial Korban Penyalahgunaan Napza (RSKPN) Kementerian Sosial (Kemensos) diperiksa hari ini, Selasa (26/1) meskipun tidak ada di jadwal pemeriksaan.

"Info penyidik diriksa (di periksa) juga," ujar Ali kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa malam (26/1).

Ali pun membantah bahwa Victorius menyerahkan barang seperti yang disampaikan Victorius kepada Kantor Berita Politik RMOL pada siang hari tadi setelah diperiksa selama satu jam sejak pukul 12.34 WIB hingga pukul 13.40 WIB.

"Gak ada nyerahin apa pun," kata Ali.

Sementara itu kata Ali, penyidik masih mendalami keterangan Victorius terkait perencanaan pelaksanaan pengadaan bansos 2020.

Diberitakan sebelumnya, setelah diperiksa, Victorius yang mengenakan kemeja warna putih dan tetap menggunakan topi warna biru dongker seperti pemeriksaan kemarin awalnya bungkam saat ditanyai maksud kedatangannya ke Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta Selatan.

Namun demikian, Victorius akhirnya buka suara bahwa dirinya menyerahkan barang. Ia pun tidak merinci barang apa yang dimaksud tersebut.

"Menyerahkan barang," singkat Victorius.

Saat tiba di Gedung Merah Putih, Victorius terlihat membawa sebuah amplop berwarna cokelat. Namun setelah keluar dari ruang penyidik, amplop tersebut sudah tidak dipegang oleh Victorius.

Victorius sebelumnya telah diperiksa selama tujuh jam sebagai saksi pada Senin (25/1).

Victorius pun bungkam usai menjalani pemeriksaan selama tujuh jam terkait perkara dugaan suap bantuan sosial (bansos) sembako untuk wilayah Jabodetabek 2020 yang menjerat Juliari Peter Batubara (JPB) saat menjabat sebagai Menteri Sosial.

Victorius pun juga diketahui pernah menjabat sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Kementerian Sosial (Kemensos) sebelum tersangka Matheus Joko Santoso (MJS).

Saat diperiksa pada Senin (25/1), Victorius dicecar penyidik soal pengusulan anggaran bansos sembako untuk wilayah Jabodetabek 2020.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya