Berita

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono/Net

Politik

Usai Kirim Bantuan, Anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI Sisihkan Gaji Untuk Bantu Korban Bencana

SENIN, 25 JANUARI 2021 | 21:13 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kader Partai Demokrat yang duduk sebagai wakil rakyat di DPR RI diinstruksikan potong gaji untuk membantu korban bencana alam.

Ketua Fraksi Partai Demokrat DPR RI Edhie Baskoro Yudhoyono mengatakan, instruksi kepada anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI agar menyisihkan sebagian gajinya untuk kembali membantu korban yang masih sangat membutuhkan bantuan di Sulawesi Barat dan Kalimantan Selatan.

Sebelumnya, Partai Demokrat juga mengirimkan bantuan berupa kebutuhan penting para korban bencana di Sulbar, seperti ribuan selimut, sarung, handuk, masker dan kebutuhan kesehatan harian seperti minyak kayu putih, dan lain-lain,


“Bencana alam yang beruntun di tanah air begitu banyak memakan korban, dan kehilangan harta benda. Sungguh sangat memprihatinkan,” ujar Ibas, sapaan karibnya, Senin (25/1).

Ibas menilai, sekecil apapun bantuan itu jika dilakukan bersama-sama tentu akan sangat bermanfaat bagi para korban bencana yang hingga saat ini masih banyak yang berada di tenda-tenda pengungsian dan penampungan sementara.

“Sekecil apapun bantuan itu jika dilakukan bersama-sama tentu akan lebih dirasakan oleh saudara-saudara kita yang kesulitan akibat terdampak bencana,” ucapnya.

“Oleh karena itu, saya menginstruksikan kepada para anggota Fraksi Partai Demokrat DPR RI agar menyisihkan sebagian gajinya untuk dapat membantu dan meringankan beban saudara-saudara kita yang diterpa bencana,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya