Berita

Presiden terpilih AS Joe Biden/Net

Dunia

Joe Biden Rilis Paket Stimulus Covid-19, Totalnya 1,9 Triliun Dolar AS

JUMAT, 15 JANUARI 2021 | 09:43 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden terpilih Amerika Serikat (AS) Joe Biden merilis proposal paket stimulus Covid-19 senilai 1,9 triliun dolar AS atau setara dengan Rp 26.714 triliun (Rp 14.000/dolar AS).

Diumumkan pada Kamis (14/1), Biden mengatakan paket stimulus itu bertujuan untuk memajukan roda perekonomian dan mempercepat distribusi vaksin Covid-19.

"Krisis penderitaan manusia yang mendalam sudah terlihat jelas dan tidak ada waktu yang disia-siakan. Kita harus bertindak dan bertindak sekarang," ujar Biden di Delaware, seperti dikutip Reuters.


Paket bantuan itu termasuk 415 miliar dolar AS untuk mendukung tanggapan virus dan peluncuran vaksin Covid-19, 1 triliun dolar AS untuk bantuan langsung ke rumah tangga, dan sekitar 440 miliar dolar AS untuk usaha kecil.

Subsidi bantuan akan meningkat dari sebelumnya 600 dolar AS menjadi 1.400 dolar AS. Asuransi pengangguran juga bertambah dari 300 dolar AS menjadi 400 dolar AS per pekan, yang akan berlaku hingga September.

Tidak seperti Donald Trump yang sulit meloloskan bantuan sebesar 2.000 dolar AS, Biden tampaknya akan lebih mudah mengingat Demokrat mengusasi DPR dan Senat.

Pemimpin Mayoritas Senat Chuck Schumer dan Ketua DPR Nancy Pelosi bahkan menyebut paket bantuan Biden adalah pendekatan yang tepat dan berjanji untuk mulai mengerjakan UU.

Biden juga dikabarkan meminta Kongres untuk menaikkan upah minimum menjadi 15 dolar AS per jam, dan paket itu akan mencakup bantuan untuk memerangi kelaparan.

"Saya tahu apa yang baru saja saya gambarkan tidak datang dengan murah, tetapi kegagalan untuk melakukannya akan sangat merugikan kami," kata Biden.

Ia juga mengajak ekonom, lambaga keuangan, dan Wall Street untuk mendukung stimulus yang diberikan pemerintah sebagai investasi untuk memperkuat ekonomi.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya