Berita

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno/Net

Politik

Sandiaga Uno: Dengan Pendekatan Tekonologi, Kontribusi Parekraf Bakal Naik Hingga 15 Persen

JUMAT, 15 JANUARI 2021 | 02:21 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pendeketan teknologi diyakini bakal mendongkrak kontribusi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif terhadap ekonomi Indonesia hingga 15 persen.

Begitu dikatakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno dalam diskusi How Technology is Driving Changes in Indonesia 2021, Kamis (14/1).

"Dengan adanya teknologi digital ini saya sangat optimistis, sektor pariwisata dan ekonomi kreatif yang sekarang tumbuh 5-10 persen, akan berkontribusi menjadi 10 hingga 15 persen untuk ekonomi kita," kata Sandiaga.

Mengawali tugasnya sebagai Menparekraf, Sandiaga sudah menargetkan 5,6 persen kontribusi sektor parekraf terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) Indonesia.

Target lainnya adalah dari sisi tenaga kerja, di mana penggabungan sektor parekraf diharapkan dapat menyerap 34 juta tenaga kerja.

Untuk mencapai target tersebut, Sandiaga mengatakan dibutuhkan penguasaan teknologi digital bagi pelaku industri Parekraf.

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini menambahkan, dengan adanya sistem Artificial Intelligence (AI) hingga big data, jenis pekerjaan baru juga dapat muncul untuk sektor Parekraf.

Kata mantan Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) ini, 9 juta orang dapat terserap industri baru itu.

Dia mencontohkan startup unicorn yakni Traveloka yang mampu berkontribusi untuk sektor Parekraf Indonesia melalui penjualan tiket pesawat, akomodasi, dan hiburan lainnya.

Sandiaga ingin ada lebih banyak startup lokal yang muncul untuk mendukung sektor Parekraf.

"Sekarang kami mencari pemimpin sektor teknologi dan ekonomi digital untuk juga bekerja sama. Orang mengatakan teknologi menghancurkan pekerjaan manusia tapi dari sektor kami, kami melihat teknologi akan membuat pekerjaan di pariwisata dan ekonomi kreatif berkualitas lebih baik," kata Sandiaga.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

2.700 Calon Jemaah Haji Jember Mulai Berangkat 20 Mei 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:49

Bertahun Tertunda, Starliner Boeing Akhirnya Siap Untuk Misi Awak Pertama

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:39

Pidato di OECD, Airlangga: Indonesia Punya Leadership di ASEAN dan G20

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:27

Jokowi: Pabrik Baterai Listrik Pertama di RI akan Beroperasi Bulan Depan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 13:09

Keputusan PDIP Koalisi atau Oposisi Tergantung Megawati

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:49

Sri Mulyani Jamin Sistem Keuangan Indonesia Tetap Stabil di Tengah Konflik Geopolitik Global

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:40

PKB Lagi Proses Masuk Koalisi Prabowo-Gibran

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:26

Menko Airlangga Bahas 3 Isu saat Wakili Indonesia Bicara di OECD

Sabtu, 04 Mei 2024 | 12:11

LPS: Orang yang Punya Tabungan di Atas Rp5 Miliar Meningkat 9,14 Persen pada Maret 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:58

PKS Sulit Gabung Prabowo-Gibran kalau Ngarep Kursi Menteri

Sabtu, 04 Mei 2024 | 11:51

Selengkapnya