Berita

Sekretaris Jendral MUI, Amirsyah Tambunan/Repro

Nusantara

Jadi Wakil Muhammadiyah Dan MUI Yang Divaksin Pertama, Amirsyah Tambunan: Ini Ikhtiar!

RABU, 13 JANUARI 2021 | 14:10 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Sejumlah perwakilan dari umat beragama turut menjadi kelompok pertama penerima vaksin Covid-19 hari ini, salah satunya dari perwakilan Majelis Ulama Indonesia (MUI) sekaligus Pengurus Pusat (PP) Muhammadiyah Amirsyah Tambunan.

Sekretaris Jendral MUI ini menyampaikan rasa bersyukurnya atas proses vaksinasi Covid-19 yang sudah bisa mulai dilakukan awal tahun 2021 ini.

"Bismillahirrahmanirrahim, pada hari ini saya mendapat kepercayaan mengikuti vaksin perdana," ujar Amirsyah di lokasi penyuntikan vaksin, di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Rabu (13/1).


Wakil Ketua Majelis Wakaf dan Kehartabendaan PP Muhammadiyah ini menekankan, vaksinasi Covid-19 yang menjadi program gratis pemerintah merupakan salah satu upaya dari berbagai cara yang dilakukan untuk menghindari infeksi virus corona.

"Ini ikhtiar yang kita lakukan. Banyak ikhtiar yang bisa kita lakukan, salah satunya vaksinasi dan kedua menegakkan protokol kesehatan," ungkapnya.

Oleh karena itu, Dosen Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Muhammadiyah Jakarta ini menghimbau kepada masyasrakat umum dan juga warga Muhammadiyah untuk terus menerapkan protokol kesehatan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan, serta mencuci tangan.

Selain itu, dia juga mengajak kepada masyarakat untuk bisa mengkuti program vaksinasi gratis yang akan diberikan pemerintah kepada 70 persen dari jumlah total penduduk Indonesia. Tujuannya ialah untuk menciptakan kekebalan tubuh komunal atau herd imunity.

"Dengan iman, aman, insya Allah kita imun. Selanjutnya, kita juga harus menegakkan protokol kesehatan lebih ketat lagi. Memakai masker, mencuci tangan, jaga jarak, olahraga, istirahat yang cukup, makan makanan bergizi, jangan panik, doa dan tawakal," ucap Amirsyah.

"Oleh karena itu anjuran yang kami sampaikan dari MUI melalui fatwa MUI nomor 2 tahun 2021, mari kita sukseskan vaksin yang halal dan toyib. Toyib artinya efektif, aman. Sehingga bermanfaat untuk kemaslahatan umat dan bangsa," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya