Berita

Update peta rute Sriwijawa Air yang hilang kontak/Ist

Nusantara

Pesawat Sriwijaya SJ182 Rute Jakarta-Pontianak Dikabarkan Hilang Kontak

SABTU, 09 JANUARI 2021 | 17:14 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJY182 dengan rute Jakarta-Pontianak dikabar hilang kontak.

Kantor Berita Politik RMOL mendapatkan informasi berantai yang dikirim pengamat penerbangan Alvin Lie.

Pesawat jenis Boing 737-500 itu dikabarkan hilang paska lepas landas dari Bandara Soekarno-Hatta, sekitar pukul 14.30 WIB.


"Last contact:11 Nm north CGK pd pukul 07.40 UTC ketinggian passing 11.000ft on climb to 13.000ft. Demikian informasi awal yang dapat kami sampaikan," demikian informasi yang diterima, Sabtu petang (9/1).

Di laman Twitter, kabar hilang kontak pesawat Sriwijaya Air ini juga menjadi perbincangan.

Salah satunya pengamat industri penerbangan Gerry Soejatman. Dalam cuitan bahasa Inggris itu, Gerry mengatakan telah mendengar kabar tentang jatuhnya pesawat Sriwijaya Air sesaat setelah lepas landas.

Sambil mentautkan sebuah gambar rute penerbangan Sriwijaya Air, Gerry mengaku tetap berharap yang terbaik bagi para penumpang yang ada di dalam pesawat tersebut.

"While I'm hoping for the best, but I have to be realistic. This... Does not look good at all (Sementara kita berharap yang terbaik, tetapi saya realistis dan ini tidak bagus untuk siapapun)," demikian cuitan Gerry.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya