Berita

Kapolri Jenderal Idham Azis saat memberikan penghargaan Bintang Bhayangkara Utama/Ist

Presisi

Kapolri Anugerahi Bintang Bhayangkara Utama Untuk Ketua BPK, KSAL, KSAU Hingga Mantan KA BNN

JUMAT, 08 JANUARI 2021 | 23:01 WIB | LAPORAN: IDHAM ANHARI

Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis memberikan tanda kehormatan Bintang Bhayangkara Utama kepada Ketua BPK RI, Agung Firman Sampurna, KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, KSAL Laksamana TNI Yudo Margono dan mantan Kepala BNN Komjem (Purn) Heru Winarko.

Acara yang berlangsung khidmat itu dilaksanakan secara virtual, Jumat (8/1). 
Kadiv Humas Polri Irjen Argo Yuwono mengungkapkan penghargaan tersebut merupakan apresiasi kepolisian terkait dukungan keempat orang tersebut terhadap Korps Bhayangkara.
 
"Penghargaan ini wujud kebanggaan kami atas dedikasi dan kerja sama luar biasa yang telah diberikan kepada institusi Polri. Pemberian penganugerahan ini merupakan tanda kehormatan dan respek Polri terhadap keempat orang tersebut,” kata Argo dalam keterangannya,

"Penghargaan ini wujud kebanggaan kami atas dedikasi dan kerja sama luar biasa yang telah diberikan kepada institusi Polri. Pemberian penganugerahan ini merupakan tanda kehormatan dan respek Polri terhadap keempat orang tersebut,” kata Argo dalam keterangannya,
 
Argo berharap, kerja sama dan hubungan baik terutama dengan BPK, KASAU dan KASAL  dapat terus berlanjut dalam mewujudkan institusi Polri yang lebih baik dan dicintai masyarakat. “Semoga sinergitas dan kerjasama ini semakin baik,” tandasnya.
 
Bintang Bhayangkara Utama ialah penghargaan yang dianugerahkan oleh Polri sebagai tanda kepahlawanan bagi pihak yang telah menunjukkan keberanian, kebijaksanaan dan ketabahan luar biasa melampaui panggilan kewajibannya.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya